2. Arti Nama
Nama Angkor Wat diberikan pada bangunan tersebut yang berarti Kota Kuil.
Penamaan Angkor Wat pun cukup unik, karena berasal dari dua bahasa yang berbeda, lo.
Kata angkor merupakan perubahan dari kata nakor yang berasal dari bahasa Sansekerta dan berarti ibu kota atau negara.
Sedangkan kata wat berasal dari bahasa Khmer yang berarti kuil atau candi.
3. Berada di Tempat Terpencil
Hal menarik lain dari bangunan bersejarah itu adalah tempatnya yang termasuk tempat terpencil.
Sebelum ditemukan candi ini berada di tempat terpencil yang sudah tertutup hutan rimba lebat.
Bangunan bersejarah itu ditemukan oleh seorang ahli tumbuhan asal Prancis, Henri Mouhot tahun 1860.
4. Bentuk Bangunan yang Megah
Candi Angkor Wat terdiri dari tiga lantai dengan lima menara tinggi. Lalu ada juga banyak candi kecil di sekitarnya.
Baca Juga: Berlibur ke Yogyakarta? Ini 7 Candi yang Bisa jadi Tempat Wisata Edukasi
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR