Bobo.id - Pada sebuah bacaan, teman-teman bisa menemukan banyak jenis kalimat, salah satunya adalah kalimat imperatif.
Kalimat ini bisa dikenali dari beberapa ciri yang dimiliki, seperti yang diajarkan pada materi Bahasa Indonesia kurikulum merdeka kelas VII SMP.
Kalimat imperatif merupakan jenis kalimat yang di dalamnya mengandung sebuah permintaan, agar orang yang diberikan perintah melakukan tindakan sesuai dengan yang dikatakan.
Jenis kalimat ini biasa digunakan sebagai kalimat perintah.
Sehingga isi dari kalimat akan berkaitan dengan memerintah, memaksa, menyuruh, mengajak, hingga meminta orang diperlakukan sesuai perintah.
Jadi, jenis kalimat imperatif termasuk komunikasi yang umum dilakukan dalam kehidupan sehari-hari.
Untuk mengenali jenis kalimat ini lebih jauh, mari simak ciri-ciri dari kalimat imperatif berikut.
Ciri-Ciri Kalimat Imperatif
Dari penjelasan sebelumnya, secara umum teman-teman bisa mengenali jenis kalimat ini dengan mudah.
Kalimat imperatif tidak jauh berbeda dengan kalimat perintah sehingga akan ada sifat memerintah di dalamnya.
Untuk lebih jelasnya, berikut beberapa ciri dari kalimat imperatif.
Baca Juga: Kata Kerja imperatif: Pengertian, Jenis-Jenis, dan Fungsinya
1. Tanda Baca Khusus
Kalimat imperatif bisa dikenali dengan adanya tanda baca khusus seperti tanda baca seru (!) bukannya tanda baca titik (.).
2. Pengucapan Secara Lisan
Saat diucapkan secara lisan, kalimat imperatif akan memiliki penekanan serta intonasi yang tinggi pada akhir kalimat.
3. Susunan Kalimat
Ciri lain dari kalimat ini adalah susunan kalimat dengan predikat yang mendahului subjek.
4. Imbuhan
Teman-teman juga bisa menandai kalimat ini dengan menemukan imbuhan -lah atau -kah pada akhir kalimat.
5. Sifat Memaksa
Kalimat imperatif juga merupakan jenis kalimat yang bersifat memaksa pada pihak lain hingga lawan bicara harus melakukan sesuatu.
6. Memberi Perintah
Baca Juga: Perbedaan Because, Because of, dan Due to Lengkap dengan Contoh Kalimatnya
Seperti penjelasan sebelumnya, kalimat ini merupakan kalimat perintah yang akan memiliki kata peraintah, seperti mohon, tolong, ayo, hendak, dan lain sebagainya.
Setelah mengenal ciri-ciri dari kalimat imperatif, berikut akan diberikan beberapa contoh yang bisa teman-teman amati.
Contoh Kalimat Imperatif
1. Nuril, segera masuk ke rumah karena hujan semakin deras!
2. Ayo segera pakai seragammu!
3. Silahkan dinikmati hidangan sederhana kami!
4. Jangan membaca buku-bukuku lagi!
5. Harap semua penumpang duduk dengan tenang!
6. Mohon untuk semua pasien rawat mengambil nomor antrean terlebih dulu!
7. Tolong kamu bantu Andi membawa buku-buku di perpustakaan!
8. Cepat kosongkan berangkas itu sebelum polisi datang!
Baca Juga: Mengenal Kata Kerja Transitif dan Intransitif, serta Contoh Kalimatnya
9. Bawa semua lauk pauk di dapur ke meja makan sekarang!
10. Jangan letakan gelas di meja belajar lagi!
Nah, itu penjelasan, ciri, hingga beberapa contoh tentang kalimat imperatif yang bisa teman-teman pelajari bersama.
----
Kuis! |
Apa yang dimaksud dengan kalimat imperatif? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Source | : | gramedia.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR