Tak hanya itu, penduduk sekitar juga dapat menikmati keindahan lingkungan sekitar yang dihiasi oleh lebih dari 92 jenis burung. Banyak, ya!
3. Jadi Sumber Air Minum di London
Setelah dilakukan upaya restorasi selama puluhan tahun, kini kualitas air di sungai Thames berangsur membaik.
Hal ini membuat jumlah mineral berbahaya terus turun. Bahkan, airnya digunakan sebagai sumber air minum di London, lo.
Masyarakat yang tinggal di Inggris khususnya London, saat ini percaya kalau air yang didapat dari Sungai Thames aman dikonsumsi.
Hal ini karena airnya diolah dengan teknologi filterrisasi yang tinggi sehingga air sungai Thames menjadi layak untuk diminum.
Selain itu, masyarakat London bergantung pada air Sungai Thames karena ketersediannya yang cukup stabil.
4. Dilewati Ratusan Jembatan
Saking panjangnya sungai ini, terdapat lebih dari 200 jembatan yang dibangun melewati sungai ini, teman-teman.
Mulai dari jembatan kayu yang kecil hingga jembatan terkenal yang merupakan spot foto wajib di London. Yap, Tower Bridge!
Tower Bridge ini juga merupakan salah satu daya tarik Sungai thames. Jika melewati jembatan ini, kamu wajib berfoto, terlebih saat malam hari.
Baca Juga: Wah, Ada Kerangka 500 Tahun yang Ditemukan Masih Memakai Sepatu!
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR