Caranya mudah, kita hanya perlu meletakkan kapur barus di dalam sepatu selama 10-15 menit dan bau tak sedap akan terserap.
2. Menyingkirkan Kutu Kasur
Apakah teman-teman sering merasa gatal saat tidur di kasur? Bisa jadi, itu karena ulah nakal si kutu kasur.
Kutu kasur adalah hama yang sulit terdeteksi keberadaannya secara kasat mata karena ukurannya kecil dan suka bersembunyi.
Namun tenang saja, kita bisa menyingkirkan keberadaan kutu kasur itu menggunakan kapur barus atau kamper.
Pertama, kita bisa menumbuk kapur barus hingga halus. Selanjutnya, campurkan kamper yang sudah halus tadi dengan minyak tanah.
Aduk merata campuran kapur barus dan minyak tanah dan oleskan di sela kasur atau sudut kasur yang memungkinkan jadi sarangnya.
Campuran minyak tanah dan kapur barus ini diyakini bisa mematikan kutu kasur, bahkan sampai pada telur-telurnya, lo.
3. Mengurangi Kelembapan Lemari
Banyak orang yang meletakkan kapur barus atau kamper di dalam lemari. Memangnya ada fungsinya, Bo?
Tentu ada. Kapur barus bisa menghalau udara lembap yang bisa menyebabkan bau tidak sedap atau apak pada pakaian kita.
Baca Juga: Tak Perlu Kapur Barus, Ini 5 Cara Ampuh Usir Semut dengan Bahan Alami di Dapur, Pernah Coba?
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR