Bagian tumbuhan ini dibedakan menjadi dua jenis, yaitu akar tunggang dan akar serabut.
Perbedaan keduanya hanya pada bentuk dan tingkat kekuatannya.
Keberadaan akar pada tumbuhan memiliki fungsi untuk menyerap air dan mineral dari dalam tanah.
Mineral dan air itu yang nantinya akan dikir ke batang dan seluruh bagian tubuh tumbuhan termasuk untuk melakukan proses fotosintesis.
Akar juga berperan sebagai penopang tanaman agar bisa berdiri dengan kuat.
Pada beberapa tumbuhan, akar juga berfungsi sebagai tempat menyimpan cadangan makanan, seperti pada tanaman kentang wortel, dan lain sebagainya.
Ada juga beberapa tumbuhan yang menggunakan akar sebagai media pernapasan, seperti tanaman bakau.
Bagian lain yang penting pada sebuah tumbuhan adalah daun yang biasanya berwarna hijau.
Pada daun terdapat kandungan klorofil yang berguna pada proses fotosintesis.
Selain menjadi tempat terjadinya fotosintesis, daun juga memiliki peran sebagai alat pernapasan dari tumbuhan.
Baca Juga: Mengenal Kingdom Protista, Mulai dari Pengertian, Ciri-Ciri, hingga Klasifikasinya
Daun juga menjadi tempat terjadinya penguapan yang dilakukan untuk membuat cairan dalam tubuh tumbuhan stabil.
Seperti Apa Tradisi Pasar Apung di Kalimantan? Materi Kelas 3 SD Kurikulum Merdeka
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR