Bobo.id - Pada pelajaran Bahasa Indonesia kelas VIII SMP, kita akan mempelajari Bab VI "Menulis Teks Pidato".
Pada bab ini kita akan mengenal apa itu pidato, struktur pidato, metode-metode pidato, dan langkah-langkah menulis pidato.
Jadi, apa itu pidato?
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), pidato adalah pengungkapan pikiran dalam bentuk kata-kata yang ditujukan kepada orang banyak.
Pidato biasanya disampaikan dengan bahasa formal, bukan bahasa pergaulan atau bahasa sehari-hari.
Hal itu karena pidato biasanya disampaikan pada acara-acara formal seperti seminar, konferensi, atau upacara resmi.
Meski begitu, pidato juga bisa disampaikan dalam acara informal. Misalnya, saat pertemuan keluarga atau teman-teman.
Biasanya pidato bertujuan adalah untuk memberikan informasi, memotivasi, atau mempengaruhi pendengar.
Karena itulah teks pidato harus disusun dan disampaikan dengan baik agar pesan bisa diterima dengan baik oleh audiens.
Struktur pidato disusun oleh tiga hal penting, yaitu pembukaan, isi, dan penutup.
Nah, sekarang kita cari tahu metode-metode dalam berpidato, yuk!
Baca Juga: Jenis Pidato Berdasarkan Tujuannya, Isi dan Sifatnya, dan Cara Penyampaiannya, Materi Kelas 6 SD/MI
Source | : | Gridkids.id |
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR