Bobo.id - Pada dongeng anak kali ini, akan bercerita tentang Yuli yang ingin memesan makanan.
Seperti apa cerita dongeng berjudul Pesanan Makanan tersebut, simak cerita berikut ini, yuk!
Pesanan Makanan
Cerita oleh: Dok. Majalah Bobo
Yuli membuka dompetnya berwarna pink, yang ternyata di dalamnya ada sehelai uang 50 ribu rupiah.
Ternyata uang itu pemberian dari nenek saat Yuli bermain ke rumah nenek kemarin.
Saat mengetahui memiliki uang, Yuli langsung ingin membeli bakso.
Bahkan dengan uang itu, Yuli juga ingin membelikan bakso untuk Kak Febri, kakaknya.
Yuli lalu meminta Kak Febri untuk memesan dua paket bakso bakmi lewat aplikasi online.
Tidak lama, pengantar makanan datang. Yuli pun bergegas mengambil pesanan bakso miliknya.
Pengantar makanan pun langsung memberikan pesanan Yuli dan menyebutkan harga dua bakso itu yaitu sebesar 50 ribu.
Baca Juga: Dongeng Anak: Kisah Burung Jalak dan Buaya #MendongenuntukCerdas
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR