Air terjun itu mendapatkan sinar matahari, hingga terjadi pembiasan yang membuat air terlihat berwarna-warni.
Ada juga tempat wisata alam yang menarik di Majalengka dan layak dikunjungi, yaitu Telaga Herang.
Telaga Herang merupakan tempat wisata yang berlokasi di Majalengka, Jawa Barat.
Telaga ini merupakan jenis danau kecil yang lokasinya ada di tiga desa yaitu Desa Jerukleueut, Desa Padherang, dan Desa Lengkong Kulon.
Telaga Herang ini berada tepat di kaki gunung, sehingga airnya masih sangat jernih dan berasal dari mata air yang ada di dasar telaga.
Berada di kaki Gunung Ciremai, membaut telaga herang punya udara yang sejuk dan ada banyak jenis ikan di dalamnya.
Bila teman-teman tertarik berkunjung, akan ada beberapa kegiatan yang ditawarkan, seperti mengarungi danau dengan sepeda roda tiga atau berenang.
Bila ingin melihat pemandangan sebar hijau, coba berkunjung ke Perkebunan Teh Cipasung, di Lemahsugih, Majalengka.
Di tempat ini, teman-teman bukan hanya bisa menikmati pemandangan indah perkebunan.
Teman-teman bisa berjalan-jalan di sekitar perkebunan teh sambil melihat aktivitas para petani.
Selain itu, teman-teman bisa bersantai di warung makan dan menikmati minuman hangat sambil melihat pemandangan indah.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Wisata di Tondano, Ada Danau Hingga Air Terjun
Source | : | gramedia.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR