Bobo.id - Bukan hanya berwisata, ada beberapa rekomendasi tempat makan di Bandar Lampung yang perlu dicoba.
Bandar Lampung merupakan wilayah di Pulau Sumatra yang paling dekat dengan Pulau Jawa yang terkenal dengan Taman Nasional Way Kambas.
Di Taman Nasional Way Kambas para pengunjung bisa melihat gajah Sumatra yang dilestarikan di tempat itu.
Selain itu, masih ada banyak tempat wisata lain yang bisa jadi tempat wisata di Lampung.
Tapi selain berwisata, tentu teman-teman perlu tahu juga beragam tempat makan enak di Bandar Lampung.
Bandar Lampung punya beberapa tempat makan lezat dari olehan ayam hingga seafood.
Berikut akan ada lima rekomendasi tempat makan di Bandar Lampung dan sekitarnya yang bisa teman-teman coba.
Bila teman-teman senang makan makanan laut, maka perlu mencoba datang ke Jumbo Seafood.
Jumbo Seafood berlokasi di Jalan Ikan Sepat, Pesawahan, kecamatan Telukbetung Selatan, Kota Bandar Lampung.
Tempat makan ini menyajikan beragam olahan makanan laut yang berukuran besar hingga teman-teman bisa puas menyantapnya.
Di sini, teman-teman bisa menemukan kepiting, udang, hingga lobster.
Baca Juga: 5 Tempat Makan Durian di Bandar Lampung yang Bisa Makan Sepuasnya
Untuk pelengkap Jumbo Seafood juga menyediakan aneka sup dan tumisan.
Masih seputar makanan laut, teman-teman juga bisa datang ke Ikan Bakar Gembul.
Ikan Bakar Gembul adalah tempat makan yang berlokasi di Jalan Sultan Agung Nomor 12 Labuhan Ratu, Sepang Jaya, Kecamatan Kedaton, Kota Bandar Lampung.
Di tempat ini, teman-teman akan mendapatkan sajian ikan bakar segar dengan nasi hangat.
Bahkan Ikan Bakar Gembul juga punya beragam sambal dari sambal terasi hingga dabu-dabu yang bisa meningkatkan selera makan.
Tempat makan ini sudah cukup terkenal dan banyak didatangi warga lokal hingga wisatawan yang datang ke Lampung.
Jika teman-teman suka dengan bakso, maka cobalah Bakso Son Haji Sony yang terkenal enak.
Karena rasanya yang lezat, warung bakso ini sudah punya beberapa cabang di Kota Bandar Lampung.
Tapi untuk mendapatkan rasa yang otentik, cobalah datang ke warung pertamanya yang ada di Jalan Wolter Monginsidi Nomor 42A, Durian Payung, Kecamatan Tj. Karang Pusat.
Bila ingin makan bakso ini pada jam makan siang pastikan teman-teman datang lebih cepat.
Warung bakso ini punya banyak penggemar hingga selalu ramai pada jam makan siang.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Makan di Semarang, Wisata Kuliner untuk Liburan
Selain bakso, tempat ini juga menjual menu mi ayam yang rasanya tidak kalah enaknya.
Di Bandar Lampung juga ada tempat makan yang cocok untuk keluarga, yaitu Rumah Makan Alas Cobek.
Rumah makan ini berlokasi di Jalan Wolter Monginsidi Nomor 67 Pengajaran, Kecamatan Teluk Betung Utara.
Tempat makan ini menyajikan banyak hidangan lezat, seperti nasi campur, ayam goreng, bebek goreng, ca kangkung, tumis toge, dan banyak lagi.
Setiap menu pun dijual dengan harga yang terjangkau terlebih bila untuk makan bersama-sama.
Ada lagi tempat lain yang bisa teman-teman kunjungi untuk makan bersama keluarga, yaitu Kampoeng Bamboe Restoran.
Dengan tempat yang luas, teman-teman bisa makan dengan leluasa.
Tempat makan ini berlokasi di Jalan Griya Utama Nomor 57, Way Halim Permai, Way Halim, Kota Bandar Lampung.
Hidangan di tempat ini cukup beragam, teman-teman bisa mencoba pindang patin, gurame goreng, cumi bakar, sup buntut, hingga aneka tumisan.
Berbagai makanan tersebut juga dijual dengan harga yang terjangkau.
Selain itu, tempat ini juga menyediakan homestay yang bisa jadi pilihan tempat bermalam yang tidak jauh dari tempat makan.
Baca Juga: Benarkah Sayuran di Cap Cai Ada 10 Macam? Yuk, Cari Tahu!
Nah, itu lima rekomendasi tempat makan di Bandar Lampung yang bisa jadi tempat makan bersama keluarga yang menyenangkan.
----
Kuis! |
Apa yang terkenal dari Taman Nasional Way Kambas? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
Menuju Dua Dekade, National Geographic Indonesia Gelar Pameran Foto Sudut Pandang Baru Peluang Bumi
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR