Jadi, pada lingkungan biotik komponen penyusunnya adalah berbagai benda yang memiliki nyawa dan bisa beraktivitas dalam rangka memenuhi kebutuhan hidupnya.
Dari penjelasan itu, lingkungan biotik akan diisi dengan komponen biotik berupa hewan, manusia, tumbuhan, jamur, dan benda hidup lainnya.
Sedangkan lingkungan abiotik adalah lingkungan yang terdiri dari benda mati atau tidak bernyawa.
Meski begitu berbagai benda mati itu memiliki manfaat atau pengaruh yang besar pada makhluk hidup.
Contoh komponen pada lingkungan abiotik adalah air, udara, dan sinar matahari.
Lingkungan alami merupakan lingkungan yang terdiri dari berbagai unsur abiotik dan biotik.
Pada jenis lingkungan ini akan ada tanpa campur tangan manusia dan terbentuk secara alami.
Jenis lingkungan alami sangat dibutuhkan manusia untuk mendapatkan berbagai kebutuhan hidup.
Lingkungan buatan tentu kebalikan dari lingkungan alami yang sengaja dibuat manusia menggunakan teknologi, baik sederhana atau modern.
Ciri dari lingkungan buatan adalah memiliki bentuk yang beragam dan biasanya hanya terdiri dari sau jenis saja, seperti kawasan permukiman, industri, dan lain sebagainya.
Baca Juga: 10 Manfaat Reboisasi, dari Menyimpan Air hingga Mencegah Bencana
Itu penjelasan tentang lingkungan hidup yang terdiri dari empat jenis berbeda serta punya fungsi penting.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR