Bobo.id - Pada materi kelas 5 SD tema 9 subtema 2, kita akan belajar bersama tentang persatuan dan kesatuan.
Dilansir dari kompas.com, persatuan dan kesatuan berasal dari kata "satu" yang bermakna utuh dan tidak terpisah-pisah.
Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, persatuan adalah gabungan beberapa bagian yang sudah bersatu. Sementara kesatuan berarti satu.
Persatuan dan kesatuan juga bisa diartikan sebagai bersatunya beragam corak menjadi satu kebulatan yang utuh dan serasi.
Artinya, persatuan dan kesatuan memiliki makna bersatunya keanekaragaman dalam masyarakat Indonesia.
Hal ini mengingat masyarakat Indonesia terdiri dari berbagai macam suku, agama, ras, sosial, hingga budaya yang berbeda.
Dalam buku tematik, ada beberapa gambar beserta penjelasannya yang mencerminkan makna penting persatuan dan kesatuan.
Mulai dari adanya festival budaya Nusantara, toleransi dan hidup berdampingan dalam perbedaan, hingga semangat kekeluargaan.
Kita telah mengamati beberapa contoh peristiwa dalam yang mencerminkan pentingnya persatuan di halaman 83-85.
Berdasarkan contoh dalam gambar, maka bisa diambil kesimpulan beberapa makna penting persatuan dan kesatuan, yakni:
Baca Juga: 15 Contoh Sikap yang Menunjukkan Persatuan dan Kesatuan dalam Keberagaman
Selain dari gambar itu, ada beberapa makna penting persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia lainnya. Simak informasinya, yuk!
Makna penting persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia adalah untuk mewujudkan cita-cita negara Indonesia.
Cita-cita Negara Kesatuan Republik Indonesia ini tercantum dalam pembukaan UUD 1945 alinea keempat, yakni:
- Melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia.
- Memajukan kesejahteraan umum
- Mencerdaskan kehidupan bangsa
- Ikut melaksanakan ketertiban dunia berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi, dan keadilan sosial.
Dengan adanya persatuan dan kesatuan di tengah kehidupan masyarakat, maka satu persatu cita-cita bangsa bisa tercapai.
Bhinneka Tunggal Ika merupakan semboyan bangsa yang memiliki makna meskipun berbeda, tetap satu jua.
Nah, Bhinneka Tunggal Ika ini merupakan alat pemersatu dan perekat berbagai budaya dari suku bangsa di Indonesia.
Semboyan ini bisa diterapkan dengan menghormati berbagai keberagaman suku bangsa yang ada di Indonesia.
Baca Juga: 25 Contoh Tindakan yang Mencerminkan Persatuan dan Kesatuan di Sekolah
Keanekaragaman suku bangsa ini merupakan kekayaan bangsa Indonesia yang harus kita jaga dan dilestarikan.
Menurut KBBI, nasionalisme adalah paham atau ajaran untuk mencintai bangsa dan negara sendiri.
Yang dimaksud dengan nasionalisme pada masa sekarang ini, tidak lagi harus ikut ambil bagian angkat senjata.
Kita bisa mewujudkan dengan cara lain, seperti dengan mengharumkan nama bangsa di kancah internasional.
Teman-teman bisa turut ambil bagian di bidang olahraga, seni, budaya, penguasaan ilmu pengetahuan, dan sebagainya.
Menjaga persatuan bangsa menjadi sebuah kewajiban masyarakat. Hal ini bahkan tertuang dalam sila ketiga Pancasila.
Dengan menjaga persatuan dan kesatuan, maka beberapa manfaat ini bisa didapatkan oleh masyarakat, antara lain:
- Mempermudah mencapai tujuan
- Mengatasi perbedaan yang ada
- Menjaga keutuhan dan keamanan NKRI
- Pembangunan negara menjadi lebih mudah
- Memperkuat jati diri Indonesia
Nah, itulah makna penting persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia. Semoga informasi ini bisa bermanfaat untuk teman-teman, ya.
Baca Juga: Apa Saja Faktor yang dapat Menghambat Persatuan dan Kesatuan Bangsa?
----
Kuis! |
Apa yang dimaksud dengan persatuan? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
Bobo Funfair Digelar di Semarang, Bisa Ketemu Bobo Sekaligus Wisata Kuliner Nusantara
Source | : | Kompas.co,Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR