Bobo.id - Teman-teman, jika berkunjung ke Makassar, tempat wisata mana yang akan kamu datangi?
Kota Makassar yang terletak di pesisir barat daya Pulau Sulawesi, ibu kota Provinsi Sulawesi Selatan.
Tempat wisata yang paling populer di Makassar adalah Pantai Losari, yang juga menjadi ikon kota Makassar.
Namun, ada juga beragam tempat wisata lainnya yang bisa dikunjungi.
Berikut ini Bobo akan merekomendasikan wisata ramah anak di Makassar yang bisa dicoba bersama keluarga.
Bugis Waterpark Adventure berlokasi di Jl. Kutacane Utara No.5, Antang, Manggala, Makassar, Sulawesi Selatan.
Ada sekitar 20 wahana air di tempat wisata ini, dan beberapa di antaranya aman untuk anak-anak.
Buka setiap hari, kita bisa mengunjungi Bugis Waterpark Adventure dari pukul 09.00 hingga 17.00.
Harga tiket masuknya berkisar di antara Rp150.000 sampai Rp200.000 untuk dapat menikmati semua wahana.
Anak dengan tinggi sudah mencapai di atas 80 sentimeter, berlaku tiket masuk harga normal.
Berlokasi di Jalan Metro Tanjung Bunga, Maccini Sombala, Tamalate, Kota Makassar, Trans Studio Makassar merupakan taman bermain indoor yang cocok untuk wisatawan anak-anak.
Baca Juga: 5 Tempat Wisata Ramah Anak di Magelang, Bisa Jadi Sarana Belajar
Lokasinya berjarak 8 sampai 9,6 kilometer dari pusat kota, dan dapat ditempuh melalui jalan utama.
Harga tiket masuk ke Trans Studio Makassar berkisar di antara Rp150.000 sampai Rp200.000.
Jam operasionalnya pada hari Senin sampai Jumat (weekdays) pukul 10.00-18.00, Sabtu, Minggu, dan hari libur pukul 10.00-19.00.
Trans Studio Makassar memiliki puluhan wahana yang aman untuk anak-anak dan terbagi dalam 4 zona studio.
Museum Balla Lompoa beralamat di Jalan Sultan Hasanuddin No. 48, Sungguminasa, Somba Opu, Kabupatan Gowa.
Tepatnya berada di Kota Sungguminasa, yang berbatasan langsung dengan Makassar, sehingga mudah diakses menggunakan kendaraan pribadi atau transportasi umum.
Museum Balla Lompoa merupakan bangunan istana Kerajaan Gowa yang direkontruksi menjadi museum tempat menyimpan peninggalan kerajaan.
Dengan berkunjung ke museum ini, teman-teman bisa belajar sejarah terbentuknya wilayah Nusantara.
Museum Balla Lompoa buka pada hari Senin sampai Kamis pukul 08.00-13.00, Jumat pukul 08.00-11.00, dan Sabtu pukul 08.00-12.00.
Bagi teman-teman yang suka wisata alam dan mengenal lingkungan, maka Taman Nasional Bantimurung Bulusaraung cocok untukmu.
Taman Nasional Bantimurung Bulusaraung berlokasi di Kabupaten Maros hingga Kabupaten Pangkep, Sulawesi Selatan.
Baca Juga: Rute Menuju Tamansari Jogja dari Malioboro, Beserta Harga Tiket Masuk
Tempat konservasi ini menjadi habitat untuk banyak spesies flora dan fauna.
Tercatat, ada sekitar 711 spesies tumbuhan dan 250 spesies kupu-kupu yang dilindungi di Taman Nasional Bantimurung Bulusaraung.
Benteng Fort Rotterdam merupakan peninggalan sejarah Kerajaan Gowa-Tallo yang berada di sebelah barat Kota Makassar.
Benteng ini menjadi saksi sejarah adanya kerajaan di nusantara.
Uniknya, bentuk Benteng Fort Rotterdam menyerupai seekor penyu, sesuai dengan filosofi Kerajaan Gowa.
Berlokasi di Jl. Ujung Pandang, Bulo Gading, Ujung Pandang, Makassar, Benteng Fort Rotterdam buka setiap hari pukul 09.00-18.00.
Tidak membutuhkan biaya banyak, tiket masuk ke Benteng Fort Rotterdam hanya dibanderol Rp5.000 untuk dewasa dan Rp3.000 untuk anak-anak.
----
Kuis! |
Makassar adalah ibu kota provinsi? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
Bobo Funfair Digelar di Semarang, Bisa Ketemu Bobo Sekaligus Wisata Kuliner Nusantara
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR