Kalau malam, pemandangan sekitar taman bikin kita makin kagum. Sebab ada barisan lampu warna-warni yang menghiasi.
Fasilitas yang ada di Blitar Park pun cukup lengkap, ada parkiran yang luas, kamar mandi, musala, gazebo, hingga food court.
Kalau mau berkunjung ke tempat ini, pastikan cuaca cerah, ya. Sebab, banyak permainan berada di area out door.
Tempat wisata ramah anak Blitar Park ini berlokasi di Sawahan, Pojok, Kecamatan Garum, Kabupaten Blitar, Jawa Timur.
Tak perlu bingung, sebab lokasinya berada persis di tepi jalan raya yang menghubungkan Blitar dengan Malang.
Karena lokasinya yang strategis, maka akses menuju Blitar Park sangat mudah. Bisa menggunakan kendaraan roda dua dan empat.
Jika teman-teman berangkat dari pusat Kota Blitar, maka ambillah arah ke Desa Pojok yang berjarak sekitar 5 kilometer.
Untuk waktu tempuhnya diperkirakan 10-15 menit. Kalau masih bingung, manfaatkan aplikasi penunjuk arah di ponsel, ya.
Tidak hanya kendaraan pribadi, bagi yang ingin ke Blitar Park menggunakan transportasi umum juga bisa, kok.
Kalau berangkat naik kereta, maka kita bisa turun di Stasiun Garum yang berjarak sekitar 2,7 kilometer dari lokasi.
Bagi yang suka berolahraga sambil menikmati suasana Kota Blitar, maka kamu bisa berjalan kaki sekitar 35 menit.
Baca Juga: 5 Tempat Wisata Ramah Anak di Magelang, Bisa Jadi Sarana Belajar
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR