Bila di sekolah, teman-teman bisa menyapa guru, satpam, dan semua petugas dengan sapaan sopan.
Atau saling menyapa teman yang bertemu saat di tempat umum.
Seperti sudah dijelaskan, bahwa di Indonesia ada banyak agama yang berbeda.
Setiap agama memiliki perayaan hari besar yang berbeda dan dirayakan dengan khusuk.
Jadi, sebagai bentuk rasa hormat, penting bagi kita untuk tidak mengganggu.
Teman-teman baiknya tidak membuat kegaduhan di sekitar lokasi ibadah dilakukan.
Dengan menghormati berbagai perbedaan, akan ada banyak manfaat yang bisa didapat, lo.
Sikap menghormati akan membuat, teman-teman akan memiliki hubungan sosial yang lebih positif.
Hubungan sosial yang baik akan membuat lingkungan tempat tinggal jadi lebih rukun, harmonis, dan nyaman.
Bahkan saat kita dalam kesulitan, orang lain di sekitar kita juga akan dengan senang hati menolong.
Sedangkan dalam kaitannya dengan negara, sikap menghormati perbedaan akan memperkuat persatuan dan kesatuan.
Baca Juga: 8 Contoh Perilaku Pengamalan Sila Pertama Pancasila, Materi Kelas 3 SD Tema 8
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR