Contoh proses evaporasi di sekitar kita adalah saat teman-teman menjemur pakaian basah.
Atau sat merebus air terlalu lama di dalam panci.
Pada dua proses itu, air yang ada di serat baju atau di dalam panci akan menguap dan berubah menjadi gas.
Proses evaporasi yang alam akan terjadi dengan bantuan matahari yang memancarkan cahaya panas.
Dengan menggunakan suhu panas dari api kompor, manusia juga bisa melakukan evaporasi.
Air-air yang sudah menguap ini akan naik ke langit dan membentuk awan.
Nah, awan-awan yang terbentuk lama kelamaan akan semakin besar dan berat.
Saat air semakin berat, maka hujan akan turun dan air kembali ke Bumi.
Bila diperhatikan proses ini mirip seperti proses daur ulang, lo.
Dengan bantuan panas, air yang menguap akan meninggalkan campuran benda padat di dalamnya.
Setelah menjadi awan, air akan turun dengan kondisi lebih bersih.
Baca Juga: 5 Sumber Air Berdasarkan Asal dan Kegunaannya, Materi Kelas 5 SD Tema 8
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR