Bobo.id - Kalau sedang berlibur ke Bali, jangan lupa masukkan Bali Safari Marine Park ke daftar tempat yang ingin dikunjungi.
Banyak orang berkunjung ke Bali untuk menikmati suasana budaya yang kental dan pemandangan pantainya yang indah.
Meski begitu, di Bali kita juga bisa mendapatkan pengalaman baru dengan melihat dan berinteraksi dengan hewan dari dekat, lo.
Yap, apalagi kalau bukan Bali Safari & Marine Park. Dikenal sebagai Taman Safari Bali, tempat ini jadi rumah bagi berbagai satwa.
Selain jadi tempat tinggal, Bali Safari Marine Park juga jadi tempat konservasi satwa liar, langka, dan terancam punah, lo.
Dilansir dari Kompas.com, ada sekitar 120 spesies hewan, termasuk spesies langka dan terancam punah seperti komodo.
Bali Safari & Marine Park berlokasi di Jalan Bypass Prof. Dr. Ida Bagus Mantra, Ds. Serongga, Kec. Gianyar, Bali.
Tempat wisata ini berjarak 17 kilometer ke arah timur Kota Denpasar atau sekitar satu jam dari bandara Ngurah Rai.
Untuk menuju ke sana, teman-teman harus melintasi jalan By Pass Ngurah Rai dan By Pass Prof. Ida Bagus Mantra.
Kita bisa terus mengikuti jalan By Pass Prof. Ida Bagus Mantra sampai menemukan tempat wisata ini di kiri jalan.
Lokasinya juga cukup strategis dan jarang ada kemacetan sehingga bisa diakses dengan kendaraan roda dua atau empat.
Baca Juga: Berwisata Sambil Mengenal Hewan di Gembira Loka, Ini Harga Tiket dan Jam Buka
Kalau tak ada kendaraan saat sedang di Bali, maka solusinya bisa dengan mengikuti beberapa paket tour yang disediakan.
Selain itu, kita juga bisa mencoba menyewa kendaraan pribadi baik roda dua maupun roda empat, teman-teman.
Dengan menyewa kendaraan pribadi, kita bisa semakin leluasa untuk bersenang-senang di Bali Safari & Marine Park dan tempat lain.
Untuk bisa melihat dan berinteraksi dengan berbagai hewan, maka kita perlu membayar biaya tiket masuknya.
Ada berbagai tipe harga yang ditawarkan bagi pengunjung domestik maupun mancanegara. Berikut penjelasannya:
Paket ini merupakan paket yang paling murah dan banyak dipesan oleh tamu lokal, domestik, maupun mancanegara.
Di sini kita bisa mendapatkan pengalaman sekali safari journey dan mengunjungi fresh water aquarium yang ada di sana.
Kita juga bisa menonton pertunjukan harimau, pertunjukan gajah, dan ada acrobatic show yang ada di akhir pekan.
Untuk tiketnya dibagi menjadi dua tiga jenis, dewasa, anak, dan anak di bawah tiga tahun. Berikut rinciannya:
Paket ini memiliki harga yang lebih mahal dari sebelumnya. Namun, di paket ini kita akan mendapatkan fasilitas lengkap.
Baca Juga: Cara Menuju Solo Safari dengan Transportasi Umum, Lengkap dengan Harga Tiket Masuknya
Kita bisa mendapatkan unlimited safari journey termasuk welcome drink, satu kali foto dengan hewan, dan mengunjungi fresh water aquarium.
Di sini kita juga bisa menonton pertunjukan harimau, pertunjukan gajah, dan ada acrobatic show yang ada di akhir pekan.
Yang bikin menarik, dengan membeli paket ini, kita bisa menikmati pengalaman seru naik gajah selama 30 menit, lo.
Untuk tiketnya dibagi menjadi dua tiga jenis, dewasa, anak, dan anak di bawah tiga tahun. Berikut rinciannya:
Namun perlu diingat, menunggang gajah ini tidak dianjurkan bagi anak yang masih bayi dan bagi ibu hamil.
Sesuai namanya, dengan paket ini, kita akan menikmati pengalaman baru untuk melihat hewan di malam hari.
Dengan paket ini, kita juga bisa menikmati night safari journey trip, walk in safari, welcome drink, dinner, dan Rhythm of Africa show.
Tak seperti siang hari, Night Safari memiliki seat terbatas dan wakt yang dibatasi pula, yakni mulai pukul 18.00-21.00.
Oleh karena itu, waktu ini harus benar-benar dinikmati. Jangan lupa untuk mengabadikan momennya melalui ponsel.
Untuk tiketnya dibagi menjadi dua tiga jenis, dewasa, anak, dan anak di bawah tiga tahun. Berikut rinciannya:
Baca Juga: 6 Rekomendasi Tempat Wisata di Jakarta, Ada Pantai Hingga Kebun Binatang
Nah, itulah informasi lengkap tentang Bali Safari & Marine Park. Apakah kamu tertarik untuk mengunjunginya?
----
Kuis! |
Ada berapa spesies hewan di Taman Safari Bali? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR