3. Minimnya perbuatan sosial atau berbagi
4. Tidak mendapatkan penghargaan dari orang lain
5. Dilanggarnya norma dan nilai sosial.
Setiap orang akan melakukan kegiatan konsumsi. Di saat yang sama, orang itu juga akan melakukan kegiatan produksi dan distribusi.
Tanpa adanya kegiatan ekonomi produksi, distribusi, dan konsumsi, maka kehidupan masyarakat menjadi terhambat.
Pengaruh kegiatan ekonomi terhadap kesejahteraan masyarakat adalah munculnya jenis usaha baru, teman-teman.
Contoh jenis usaha baru yang berkembang di masyarakat, seperti jasa antar makanan hingga kurir untuk mengantarkan pesanan online.
Selain itu, kegiatan ekonomi juga bisa menciptakan lapangan pekerjaan, bisa dalam memperoduksi barang maupun distribusi barang.
Dengan makin banyaknya lapangan pekerjaan, maka angka pengangguran di suatu negara juga bisa berkurang.
Kegiatan ekonomi yang bisa meningkatkan pendapatan masyarakat adalah kegiatan produksi dan distribusi.
Ini karena kegiatan ekonomi yang dilakukan oleh masyarakat ini bisa mendatangkan keuntungan dari proses konsumsi.
Nah, itulah penjelasan tentang apa yang terjadi jika kegiatan ekonomi tidak berjalan dengan baik. Semoga bisa bermanfaat, ya.
Source | : | Kompas.com,Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR