Bobo.id - Pada materi kelas 5 SD tema 9 subtema 3, kita akan belajar bersama tentang macam-macam pelaku kegiatan ekonomi.
Cobalah lihat lingkungan sekitar, ada banyak kegiatan ekonomi yang dilakukan oleh masyarakat, itulah pelaku kegiatan ekonomi.
Setiap orang berperan sebagai pelaku kegiatan ekonomi untuk bisa memenuhi kebutuhan hidupnya sehari-hari.
Misalnya, seseorang perlu melakukan kegiatan ekonomi produksi atau distribusi untuk dapat menjadi pelaku konsumsi.
Setiap kegiatan ekonomi bisa bermanfaat bagi diri sendiri maupun orang lain dan dapat meningkatkan kesejahteraan.
Misalnya petani. Tanpa mereka, tidak akan ada bahan pangan yang dapat dikonsumsi masyarakat sehari-hari.
Selain itu, tanpa adanya seorang guru, maka tidak ada orang berpendidikan yang bisa jadi pilot, dokter, dosen, dan lainnya.
Agar hubungan antarpihak terjalin dengan baik, maka penting untuk menghargai pelaku kegiatan ekonomi. Bagaimana caranya?
Sebelum mengetahui cara menghargai, kita cari terlebih dahulu jenis usaha berdasarkan kegiatan ekonomi, yuk!
Seperti kita tahu, pada dasarnya kegiatan ekonomi terdiri dari tiga jenis. Ada kegiatan produksi, distribusi, dan konsumsi.
Nah, setiap kegiatan ekonomi menghasilkan jenis pekerjaan atau jenis usaha yang berbeda-beda. Berikut rinciannya:
Baca Juga: Apa yang Terjadi Jika Kegiatan Ekonomi Tidak Berjalan dengan Baik? Materi Kelas 5 SD
- Pertanian: petani, pekebun, peternak, nelayan
- Industri: pekerja pabrik, teknisi, insinyur
- Jasa: pekerja konstruksi, tukang kayu, tukang listrik.
- Transportasi: supir truk, pengemudi taksi, kurir
- Logistik: petugas gudang, pengurus randai pasokan
- Pedagang grosir, pedagang eceran, pemilik toko.
- Layanan kesehatan: dokter, perawat, apoteker
- Pendidikan: guru, dosen, peneliti
- Pariwisata: pemandu wisata, pekerja hotel, pelayan restoran
Sudah kita lihat bersama, ada banyak pelaku kegiatan ekonomi yang bisa membantu kebutuhan kita sehari-hari.
Ingat, pelaku kegiatan ekonomi saling melengkapi satu sama lain. Semua punya peran penting sehingga kita harus menghargainya.
Baca Juga: 5 Peran Masyarakat Luar Negeri dalam Perekonomian Bangsa, Materi IPS
Beberapa cara menghargai pelaku kegiatan ekonomi, antara lain:
1. Menghormati aset dan usaha yang dibangun
2. Menghormati hak cipta, merek dagang, dan hak paten
3. Membayar dengan harga yang sesuai dan adil
4. Tidak menyepelekan jenis pekerjaan yang dilakukan orang lain
5. Membiasakan diri mengucap terima kasih ketika melakukan transaksi
6. Tidak menggunakan uang palsu ketika bertransaksi
7. Tidak mengganggu atau memberi hambatan pelaku kegiatan ekonomi
8. Menyadari bahwa semua pelaku kegiatan ekonomi punya peran penting
9. Berperilaku sopan kepada para pelaku kegiatan ekonomi
10. Lebih memilih membeli produk lokal daripada produk luar.
Nah, itulah beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menghargai pelaku kegiatan ekonomi. Semoga bisa bermanfaat, ya.
Baca Juga: Bagaimana Pengaruh Kegiatan Ekonomi Terhadap Kesejahteraan Masyarakat? Materi Kelas 5 SD
----
Kuis! |
Apa yang dimaksud dengan pelaku kegiatan ekonomi? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR