Bobo.id - Tempat wisata di daerah Baturaden memang sudah lama menjadi favorit wisatawan ketika berkunjung ke Purwokerto.
Sebab di daerah ini, kita bisa menikmati berbagai air terjun, wahana permainan seru, hingga hutan pinus yang menjulang.
Kalau mau menikmati pemandangan hutan pinus sekaligus bermain, maka kita bisa berkunjung ke Hutan Pinus Limpakuwus.
Berlokasi di lereng Gunung Slamet, Jawa Tengah, Hutan Pinus Limpakuwus berada di ketinggian sekitar 750 meter di atas permukaan laut.
Saat pagi atau sore menjelang malam hari, akan muncul kabut tebal yang bikin cuaca makin sejuk dan dingin.
O iya, lokasi Hutan Pinus Limpakuwus yang luas diminati para wisatawan karena bisa dijadikan tempat piknik keluarga juga, lo.
Ketika berkunjung ke tempat ini, kita akan disuguhkan dengan pemandangan banyak hutan pinus yang menjulang tinggi.
Kita bisa membawa tikar dan bekal untuk dinikmati bersama keluarga sambil menikmati pemandangan yang indah.
Ada banyak spot foto yang bisa digunakan dengan latar jajaran pepohonan, jembatan gantung, hingga lintasan mountain slide.
Selain suasana, di Hutan Pinus Limpakuwus, kita bisa menikmati wahana permainan yang tak kalah seru, lo.
Teman-teman bisa memacu adrenalin dengan bermain Flying Fox, jembatan gantung, spider, dan lainnya.
Baca Juga: 6 Rekomendasi Tempat Wisata di Kuningan, Ada Air Terjun Hingga Hutan Pinus
Kalau mau yang biasa saja, maka kita bisa masuk ke wahana bermain anak. Spotnya bernama Playground Kids.
Di spot ini, teman-teman bisa bermain kereta mini, trampolin, ayunan, rumah slider, hingga mobil-mobilan. Wah seru, ya!
Fasilitasnya pun lengkap, mulai dari camping ground, hammock, penginapan, warung makan, toilet, spot foto, hingga musala.
Tempat wisata alam ini berlokasi di Desa Limpakuwus, Kecamatan Sumbang, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.
Lokasinya yang tidak jauh dari pusat kota menjadikan Hutan Pinus Limpakuwus ini ramai dikunjungi oleh wisatawan.
Kalau berangkat dari Alun-Alun Purwokerto, jaraknya 17 kilometer dengan waktu tempuh sekitar 36 menit perjalanan.
Jalan menuju ke tempat ini tak terlalu besar, namun kita tetap bisa melewatinya dengan kendaraan roda dua atau empat.
Dari Alun-Alun Purwokerto, kita bisa meminta orang tua untuk mengarahkan kendaraan ke Jalan Raya Baturaden.
Terus melaju di Jalan Raya Baturaden dan belok kanan setelah menemukan Warung Kopi Admi. Terus jalan 2,5 kilometer.
Kita bisa langsung belok kanan ke Jalan Hutan Pinus Limpakuwus, tak lama kemudian kamu akan langsung sampai tujuan.
Kalau masih bingung, teman-teman bisa menggunakan aplikasi penunjuk arah di ponsel, seperti Google Maps.
Baca Juga: 5 Tempat Wisata Hutan Pinus di Kuningan, Sejuk dan Banyak Spot Foto
O iya, hingga kini masih tidak ada transportasi umum yang bisa sampai ke tempat ini sehingga harus menggunakan kendaraan pribadi.
Untuk bisa menikmati rimbunnya hutan pinus dipadu berbagai wahana, kita harus membayar biaya untuk tiket masuknya.
Seperti tempat wisata kebanyakan, Hutan Pinus Limpakuwus membagi dua kategori tiket yakni hari biasa (weekday) dan akhir pekan (weekend).
- Senin-Jumat (weekday): Rp 17.500
- Akhir pekan (weekend): Rp 20.000
Harga tiket yang dibayarkan saat masuk ini belum termasuk biaya untuk menikmati berbagai wahana, ya.
Yap, beberapa wahana yang ada akan dikenakan biaya tambahan untuk menikmatinya. Berikut rinciannya:
Kalau beberapa jam saja tidak cukup, maka kita bisa menginap. Sebab, ada cottage dan camping ground yang bisa disewa.
Teman-teman bisa berkunjung ke objek wisata Hutan Pinus Limpakuwus ini setiap hari mulai pukul 08.00 - 16.00 WIB.
Nah, itulah informasi lengkap terkait objek wisata keluarga Hutan Pinus Limpakuwus. Apa kamu tertarik berkunjung?
Baca Juga: 5 Tempat Wisata Alam di Purwarkarta, Ada Hutan Pinus hingga Area Camping
----
Kuis! |
Mengapa Hutan Pinus Limpakuwus sangat sejuk? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR