Lalu, ada Kolam Bola yang merupakan kolam dengan penuh bola kecil yang cocok untuk anak-anak melatih motoriknya.
Selain itu, dengan beragam warna bola di kolam ini, anak-anak tidak akan bosan bermain.
Karena didesain untuk anak-anak, maka kolam ini juga cukup aman untuk bermain, lo.
Kemudian ada Kolam Tanding yang memiliki delapan star box seran lintasan kolam.
Di tempat ini, teman-teman yang sudah mahir berenang bisa mencoba bertanding layaknya perenang internasional.
Wahana menarik lainnya adalah Skybox yang akan memberikan pengalaman berseluncur dengan kecepatan tinggi.
Kemudian ada wahana Dragon Race yang merupakan wahana seluncur dengan panjang mencapai 116,6 meter dengan empat jalur yang berdampingan.
Teman-teman juga bisa bersenang-senang di wahana Water Outbound, dengan beragam permainan menarik.
Ada permainan flying fox, jembatan tali, wall climbing, rumah pohon, hingga terowongan tali.
Terakhir adalah Crazy the Highest Longest Slide yang menjadi wahana paling menantang.
Wahana ini terdiri dari dua seluncur tanpa atap dengan panjang 122 meter dan 148 meter.
Baca Juga: Rute Mudah ke Jogja Bay Waterpark dari Malioboro, Lengkap dengan Harga Tiket
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR