Bobo.id - Ada beberapa SMA negeri di Kabupaten Sleman, Yogyakarta yang dianggap terbaik karena masuk jajaran Top 1.000 sekolah nilai rerata UTBK 2022 tertinggi.
Ranking tersebut dibuat oleh LTMPT ((Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi) yang bertugas menyelenggarakan tes masuk perguruan tinggi negeri bagi para lulusan SMA/SMK.
Sekolah dengan nilai rerata UTBK tinggi biasanya mencerminkan kualitas pendidikan sekolah tersebut, sehingga dapat menjadi acuan dasar pemilihan sekolah dalam PPDB.
Dilansir dari jogjaprov.go.id, pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMA dan SMK 2023/2024 di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta dimulai 21-23 Juni 2023.
Masih ada waktu bagi teman-teman untuk menentukan sekolah lanjutan yang dituju.
Nah, bagi teman-teman yang tinggal di wilayah Kabupaten Sleman, berikut ini Bobo rekomendasikan SMA negeri terbaik di Sleman.
Ukuran terbaik ini ditentukan berdasarkan urutan ranking Top 1.000 sekolah nilai rerata UTBK tertinggi tahun 2022. Yuk, simak!
SMA Negeri 1 Godean berlokasi di Jalan Sidokarto No. 5, Kecamatan Godean, Kabupaten Sleman, Yogyakarta.
Menurut data LTMPT 2022, SMA Negeri 1 Godean berada di urutan ke-18 nasional dalam TOP 1.000 sekolah nilai rerata UTBK 2022 tertinggi, dengan nilai total 621,865.
Sekolah ini telah terakreditasi A dan menggunakan kurikulum SMA 2013 Bahasa & Budaya.
Fasilitas yang tersedia di SMA Negeri 1 Godean yakni ruang kelas, perpustakaan, 6 laboratorium, aula, tempat ibadah, ruang agama, ruang kesenian, lapangan, dan akses internet.
Baca Juga: 5 SMA Swasta Favorit di Yogyakarta, dengan Nilai Rerata UTBK 2022 Tertinggi
SMA Negeri 1 Kalasan berlokasi di Jalan Bogem Kalasan, Taman Martani, Kecamatan Kalasan, Kabupaten Sleman, Yogyakarta.
Menurut data LTMPT 2022, SMA Negeri 1 Kalasan berada di urutan ke-41 nasional dalam TOP 1.000 sekolah nilai rerata UTBK 2022 tertinggi, dengan nilai total 600,355.
Sekolah ini telah terakreditasi A dan menggunakan kurikulum SMA 2013 IPS.
Fasilitas yang tersedia di SMA Negeri 1 Kalasan yakni ruang kelas, laboratorium, perpustakaan, lapangan olahraga, dan akses internet.
SMA Negeri 1 Kalasan membuka pendaftaran dan seleksi PPDB jalur zonasi mulai 19-20 Juni 2023, melalui laman ppdb.jogjaprov.go.id.
Sedangkan pendaftaran dan seleksi PPDB jalur sekolah reguler dibuka pada 21-23 Juni 2023.
SMA Negeri 1 Sleman beralamat di Jalan Magelang Km 14 Medari, Caturharjo, Kecamatan Sleman, Kabupaten Sleman, Yogyakarta.
Menurut data LTMPT 2022, SMA Negeri 1 Sleman berada di urutan ke-42 nasional dalam TOP 1.000 sekolah nilai rerata UTBK 2022 tertinggi, dengan nilai total 599,910.
Sekolah ini telah terakreditasi A dan menggunakan kurikulum SMA 2013 Bahasa & Budaya.
Fasilitas yang tersedia di SMA Negeri 1 Sleman yakni 21 ruang kelas, 6 laboratorium, perpustakaan, lapangan olahraga, ruang kesenian, tempat ibadah, dan akses internet.
SMA Negeri 1 Sleman membuka pendaftaran dan seleksi PPDB tahun pelajaran 2023/2024 pada 19-20 Juni 2023, melalui laman ppdb.jogjaprov.go.id.
Baca Juga: 6 SMA Negeri Terbaik di Kabupaten Kebumen Versi Kemendikbud, Ada Sekolahmu?
SMA Negeri 1 Depok berlokasi di Jalan Babarsari, Caturtunggal, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, Yogyakarta.
Menurut data LTMPT 2022, SMA Negeri 1 Depok berada di urutan ke-55 nasional dalam TOP 1.000 sekolah nilai rerata UTBK 2022 tertinggi, dengan nilai total 593,477.
Sekolah ini telah terakreditasi A dan menggunakan kurikulum SMA 2013 IPS.
Fasilitas yang tersedia di SMA Negeri 1 Depok yakni ruang kelas, 4 laboratorium, perpustakaan, lapangan olahraga, tempat ibadah, aula, dan sebagainya.
SMA Negeri 1 Depok membuka pendaftaran dan seleksi PPDB tahun pelajaran 2023/2024 pada 19-20 Juni 2023, melalui laman ppdb.jogjaprov.go.id.
Sedangkan pendaftaran dan seleksi PPDB jalur sekolah reguler dibuka pada 21-23 Juni 2023.
SMA Negeri 1 Mlati beralamat di Cebongan, Tlogoadi, Kecamatan Mlati, Kabupaten Sleman, Yogyakarta.
Menurut data LTMPT 2022, SMA Negeri 1 Mlati berada di urutan ke-102 nasional dalam TOP 1.000 sekolah nilai rerata UTBK 2022 tertinggi, dengan nilai total 579,749.
Sekolah ini telah terakreditasi A dan menggunakan kurikulum SMA 2013 Bahasa & Budaya.
Fasilitas yang tersedia di SMA Negeri 1 Mlati yakni ruang kelas, laboratorium, perpustakaan, lapangan olahraga, tempat ibadah, aula, dan akses internet.
SMA Negeri 1 Mlati membuka pendaftaran dan seleksi PPDB tahun pelajaran 2023/2024 pada 19-20 Juni 2023, melalui laman ppdb.jogjaprov.go.id. Sedangkan pendaftaran dan seleksi PPDB jalur sekolah reguler dibuka pada 21-23 Juni 2023.
Baca Juga: 7 SMA Negeri Terbaik di Kabupaten Klaten Versi Kemendikbud, Ada Sekolahmu?
----
Kuis! |
Kapan PPDB SMA di DIY dibuka? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
Source | : | kemdikbud.go.id,ltmpt.ac.id |
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR