Di tempat ini, teman-teman akan mendapatkan hidangan siomay yang sangat terasa ikannya.
Selain, itu teman-teman juga bisa memilih jenis isian sesuai selera dengan harga Rp 1.700 per biji.
Bila ingin datang dan mencoba siomay di tempat ini, teman-teman bisa datang ke Jalan Ternate Nomor 3, Citarum, Bandung Wetan, Kota Bandung.
Ada juga tempat makan siomay lainnya yang terkenal yaitu Siomay Tulen.
Karena sangat terkenal, tempat makan ini sudah punya cabang, lo.
Teman-teman bisa datang ke alamat Jalan Holis Nomor 83, Warung Muncang, Kecamatan Bandung Kulon, Kota Bandung.
Atau dicabang lainnya yang berada di Jalan Diponegoro Nomor 52, Citarum, Kecamatan Bandung Wetan, Kota Bandung.
Walau punya beberapa cabang, namun tempat makan ini hampir selalu ramai, lo.
Dengan harga per porsi yang terjangkau, rasa siomay yang dijual pun juga enak dengan rasa ikan yang kuat.
Tempat makan siomay lainnya adalah di Batagor dan Siomay Kingsley.
Sudah berjualan sejak tahun 1980-an, membuat tempat makan ini sangat terkenal.
Baca Juga: 6 Rekomendasi Tempat Makan Batagor Terkenal di Bandung, Pernah Coba?
Jangan Sampai Salah, Ini Ciri Keju yang Masih Aman di Makan dan yang Harus Dihindari
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR