Majas asosiasi merupakan majas yang membandingkan dua objek berbeda tetapi dianggap sama dengan menggunakan kata sambung.
- Rio dan Rino adalah sudara kembar tetapi memiliki sifat yang berbeda bak langit dan bumi.
- Anita dan Tami berteman sudah lama meski sering bertengkar seperti minyak dan air.
Hiperbola adalah majas yang menggunakan cara berlebihan hingga tidak masuk akal.
- Setelah sakit satu minggu, tubuh Damar hanya tersisa tulang dan kulit.
- Pak Beni membanting tulang setiap hari untuk anaknya yang sakit.
Majas alegori merupakan jenis majas yang membandingkan dua objek dengan kata-kata kiasan.
Bahkan dalam sebuah karya sastra majas ini bisa dituliskan dalam satu paragraf penuh.
- Ibu selalu berpesan kalau hidup seperti roda yang selalu berputar, untuk menghiburku yang sedih.
- Peristiwa pagi ini seperti dua sisi koin yang memiliki sisi negatif dan positif.
Baca Juga: 6 Jenis Majas yang Sering Digunakan dalam Pembuatan Sastra Puisi dan Contohnya
Jenis majas pras pro toto merupakan majas yang menggunakan sebagian unsur dari suatu objek untuk menunjukkan dan menggambarkan keseluruhan bagian dari objek tersebut.
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR