Baca Juga: Dongeng Petualangan Oki dan Nirmala: Mencari Oki #MendongenguntukCerdas
Pak Dobleh langsung bertanya tentang keberadaan Dino kepada Nirmala. Sayangnya, Nirmala tak tahu.
Koki istana itu menjelaskan kalau tadi ia akan mencoba membuat permen mangga. Tapi tiba-tiba Dino masuk ke dapur.
Tanpa permisi, Dino langsung mengambil mangga di dapur. Belum sempat dikejar, Dino sudah kabur duluan.
"Wah gawat! Kalau begitu, aku coba cari Dino deh," ujar Nirmala menawarkan bantuan pada Pak Dobleh.
Setelah berkeliling istana, akhirnya Nirmala menemukan Dino yang sedang makan mangga di semak-semak.
Ketika melihat Dino, Pak Dobleh langsung kaget. Yap ini karena tubuh Dino berubah menjadi warna hijau.
Dino memang hewan yang unik. Dia bisa berubah warna sesuai warna makanan yang baru saja dimakannya.
Kebetulan, mangga milik Pak Dobleh yang dimakan Dino berwarna hijau. Akhirnya, tubuhnya berubah jadi hijau.
Tak hanya kali ini, sebelumnya Dino pernah berubah warna jadi emas karena makan kue emas dari Pak Tobi.
Karena tubuhnya yang berubah jadi emas, Pipiyot pun mengira kalau Dino adalah patung emas yang mahal.
Tanpa pikir panjang, Pipiyot langsung membawa pergi Dino sebagai patung emas. Kira-kira bagaimana ya nasib Dino?
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | Youtube Majalah Bobo |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR