"Hah? Ghost! Jangan masuk ke situ!" seru Glegek.
Glegek memanggil untuk mencegah Ghost masuk ke dalam labirin istana.
Tapi, sayangnya Ghost tidak memperhatikan apa yang dikatakan pemiliknya, sehingga ia benar-benar masuk ke dalam labirin.
"Duh, Si Ghost masuk ke labirin, lagi. Gimana, nih? Kalau aku masuk juga, nanti aku bisa tersesat," ucap Glegek bingung.
Tiba-tiba datanglah Nirmala di belakang Glegek.
"Glegek, kamu sedang apa di sini? Ayo bantu aku mendekorasi untuk pesta nanti," ajak Nirmala.
"Tunggu, Nirmala. Aku sedang mencari Ghost. Tadi, dia sedang mengejar tikus dan masuk ke labirin. Aku mau mengejarnya, tapi takut tersesat di dalam sana. Nirmala, temani aku masuk ke labirin dan mencari Ghost, ya?" pinta Glegek.
"Wah, kalau begitu, kita harus cepat-cepat menemukan Ghost. Kalau tidak, Ghost nanti bingung mencari jalan keluarnya," ucap Nirmala.
Lalu, Glegek dan Nirmala masuk ke dalam labirin bersamaan.
Di perjalanan, mereka menemukan bidak catur tergeletak di tengah jalan labirin.
"Itu, kan, bidak catur. Kok, bisa ada di sini? Siapa yang main catur di sini?" tanya Glegek.
Baca Juga: 4 Perayaan Menarik yang Selalu Diadakan di Negeri Dongeng, Mana Favoritmu?
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR