Bila sudah membaca seluruh teks dengan teliti, sekarang waktunya untuk menuliskan informasi yang ada di dalamnya.
Setelah itu, teman-teman bisa mencocokkannya dengan rangkuman informasi berikut ini.
1. Air merupakan sumber energi bagi tubuh dan bisa menjadi sumber energi listrik.
2. Sumber energi listrik ini didapat dari aliran air yang memiliki kekuatan yang disebut energi kinetik.
3. Bendungan atau waduh banyak dimanfaatkan untuk menghasilkan energi listrik.
4. Pemanfaatan air sebagai sumber energi listrik disebut dengan Pembangkit Listrik Tenaga Air atau PLTA.
5. Di Jawa ada tiga PLTA, yaitu PLTA Jati Luhur di Purwakarta, PLTA Karangkates di Malang, dan PLTA Gajah Mungkur
6. Udara juga merupakan sumber energi yang penting bagi manusia untuk bernapas dan bisa juga menjadi sumber energi listrik.
7. Udara juga bisa menghasilkan energi kinetik yang kemudian menjadi energi listrik yang disebut dengan Pembangkit Listrik Tenaga Bayu (PLTB).
Dari membaca teks tersebut, kini teman-teman memiliki banyak pengetahuan tentang sumber energi.
Nah, setelah mencoba membaca teliti, sekarang teman-teman bisa melakukan teknik ini pada berbagai jenis teks yang ditemukan.
Baca Juga: Apakah Hasil dari Proses Fotosintesis Tumbuhan? Materi Kelas 3 SD
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR