2. Menghasilkan Bahan Bakar Biodiesel
Minyak jelantah juga dapat diubah menjadi biodiesel. Biodiesel adalah bahan bakar alternatif yang ramah lingkungan.
Proses pembuatan biodiesel dilakukan dengan transesterifikasi, minyak jelantah direaksikan dengan metanol atau etanol untuk menghasilkan biodiesel dan gliserol.
Biodiesel yang dihasilkan dapat digunakan sebagai pengganti bahan bakar fosil, yang membantu mengurangi emisi gas rumah kaca dan ketergantungan pada sumber energi yang tidak terbarukan.
Langkah ini merupakan kontribusi positif terhadap upaya menjaga lingkungan dari peningkatan pemanasan global.
3. Pupuk Organik untuk Tanaman
Minyak jelantah yang diolah dengan benar juga dapat digunakan sebagai bahan dasar untuk membuat pupuk organik, lo.
Tapi, pada proses pengomposan minyak jelantah harus dilakukan dengan hati-hati agar tidak merusak keseimbangan mikroorganisme dalam kompos.
Jika dikelola dengan benar, minyak jelantah dapat menjadi sumber nutrisi yang baik untuk tanaman.
Pupuk dari minyak jelantah ini bisa meningkatkan kualitas tanah dan mengurangi ketergantungan pada pupuk kimia.
Cara ini juga cocok untuk teman-teman atau keluarga yang senang berkebun sendiri di rumah.
Baca Juga: Masih Banyak Dilakukan, Apakah Dampak Sering Membakar Sampah?
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR