Kita juga perlu memelihara kerukunan untuk meminimalisir adanya konflik yang rentan terjadi di area perbatasan
Selain itu, bisa juga dilakukan upaya mencegah masuknya barang terlarang ke Indonesia lewat jalur laut.
Tak hanya itu saja, ada juga beberapa pendekatan yang bisa dilakukan di wilayah perbatasan, yakni:
Pendekatan kesejahteraan adalah usaha dengan memerhatikan pengembangan ekonomi di perbatasan.
Ekonomi ini bisa meliputi pendapatan masyarakat, pekerjaan atau mata pencaharian, dan lainnya.
Pendekatan ini diharapkan dapat mendorong pertumbuhan ekonomi dan mempercepat pembangunan.
Dengan begitu, kesejahteraan dan ketahanan ekonomi masyarakat di perbatasan bisa segera terwujud.
Upaya selanjutnya adalah dengan menjalin kerja sama dengan negara lain yang berdekatan secara geografis.
Tujuannya untuk menciptakan perdagangan di wilayah perbatasan guna mengangkat perkembangan sosial ekonomi.
Dalam jangka panjang, wilayah perbatasan diharapkan bisa mengubah perekonomian jadi lebih baik.
Baca Juga: Antara Rusia dan Tiongkok, Negara Mana yang Punya Lebih Banyak Batas Negara Tetangga?
Kerja sama dengan negara lain yang dapat diikuti salah satunya adalah Kerja Sama Ekonomi Sub Regional (KESR).
Source | : | Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR