Bobo.id - Teman-teman, tahukah kamu gurun yang paling besar di Bumi terletak di mana?
Bersumber dari Livescience, gurun terluas dan terbesar di dunia yaitu Benua Antarktika. Sebagian dari kamu tentu merasa bingung.
Sejauh yang kita tahu, sekitar 98% wilayah Antarktika merupakan lapisan es.
Dengan permukaan es inilah, Antarktika pernah mengalami suhu dingin hingga -89,2°C yang menjadi rekor suhu terdingin yang pernah tercatat di Bumi.
Lantas, kenapa Antarktika bisa disebut sebagai gurun, ya? Yuk, cari tahu alasannya!
Antarktika Gurun Terbesar
Antarktika terletak di Kutub Selatan, tempat di mana tidak menerima sinar matahari selama berbulan-bulan setiap tahunnya.
Namun, menurut banyak penelitian, Antarktika adalah gurun terbesar dengan luas mencapai 14,2 juta kilometer persegi.
Alasan Antarktika disebut gurun adalah curah hujan di sana sangat sedikit, rata-rata kurang dari 50 milimeter per tahun.
Ketika terjadi hujan di Antarktika, maka sebagian besar hujan dalam bentuk salju.
Selain itu, dengan adanya gletser atau lapisan es yang menutupi sebagian besar wilayah, suhu rata-rata Antarktika mencapai -48°C.
Baca Juga: 5 Fenomena Gunung Berapi Paling Aktif di Dunia, di Mana Saja Letaknya?
Akibatnya, penguapan di sana terjadi sangat lambat, teman-teman.
Meski penguapanya termasuk lambat, faktanya tanda-tanda peningkatan suhu di Antarktika lebih besar daripada suhu di wilayah planet lain.
Suhu di Semenanjung Antarktika diketahui meningkat sebesar 2,5°C selama 50 tahun terakhir, sekitar lima kali lipat lebih besar dibandingkan peningkatan suhu di tempat lain.
Itulah alasan kenapa banyak gletser di Antarktika yang mulai mencair.
Ciri-Ciri Gurun
Setelah mengetahui alasan kenapa Antarktika disebut gurun, kita perlu memahami apa itu gurun dan ciri-cirinya.
Menurut National Geographic, gurun adalah ekosistem kering yang menerima curah hujan kurang dari 25 sentimeter per tahunnya.
Meskipun kebanyakan gurun di Bumi bersuhu sangat panas, mencapai 54°C, ada juga gurun yang memiliki musim dingin sepanjang tahun.
Namun, ciri utama sebuah wilayah yang disebut gurun yaitu memiliki lingkungan kering atau gersang.
Berikut ini beberapa ciri-ciri gurun berdasarkan penelitian dan kesepakatan para ilmuwan.
- Curah hujan tidak lebih dari 25 cm per tahun.
Baca Juga: Bagaimana Proses Fenomena Alam Hujan Salju Muncul? Ini Penjelasannya
- Jumlah penguapan melebihi curah hujan tahunan.
- Hanya tersedia sedikit air untuk kehidupan tumbuhan dan organisme lain.
- Gurun tidak harus berupa dataran pasir, dapat juga hamparan batu, hingga dataran garam yang kering.
Faktanya, gurun di dunia dibedakan menjadi 5 jenis, yakni gurun subtropis, gurun pesisir, gurun bayangan hujan, gurun pedalaman, dan kutub.
Gurun kutub berbeda dengan jenis gurun lain karena mengandung banyak air, meski sebagian besar wilayah terkurung dalam gletser.
Jadi, meskipun ada jutaan liter air, sebenarnya hanya ada sedikit air yang dapat digunakan oleh tumbuhan dan hewan.
----
Kuis! |
Berapa suhu terdingin yang pernah tercatat di Antarktika? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
Source | : | Livescience,National Geographic |
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR