Bobo.id - Apakah teman-teman pernah mengunjungi pameran? Mengunjungi pameran pasti mengasyikkan.
Nah, baru-baru ini juga Bobo menghadiri pameran, lo. Pameran ini bertema "Bhinneka Tunggal Ika"
Pameran yang dihelat oleh Ellipse Art Projects (Paris) bekerja sama dengan DeKa Kom ini, mengambil tempat di Bentara Budaya Art Gallery di Menara Kompas, Lantai 8.
Tema ini dipilih untuk menyuarakan semangat persatuan di Indonesia maupun di dunia.
Semangat jargon nasional Indonesia itu penting dihidupkan kembali sebagai ajakan untuk membangun kehidupan damai dengan saling menghargai satu sama lain.
O iya teman-teman, dalam pameran ini, ada sebanyak 12 kakak seniman perempuan yang menampilkan karyanya.
Adapun para seniman perempuan itu adalah Citra Sasmita, Alfiah Rahdini, Sekar Puti Sidhiawati, Meita Meilita, Audya Amalia, Rahayu Retnaningrum, Yessiow, Maharani Mancanagara, Lala Bohang, Mira Rizki, Ines Katamso, dan Andrita Yuniza Orbandi.
Mereka berasal dari berbagai kota di Indonesia, berusia 40 tahun ke bawah, dan karyanya telah memperoleh apresiasi nasional dan internasional.
Kakak-kakak seniman itu terpilih melalui proses panjang dengan kurasi ditangani oleh Farah Wardani, kurator independen yang bermukim di London, Inggris.
Karya mereka ditampilkan dengan beragam teman-teman, mulai dari lukisan, video, sound art, instalasi, mural, bordir, hingga kreasi seni berbasis lingkungan.
Kakak-kakak seniman ini juga ingin membuktikan bahwa generasi milenial Indonesia dapat tumbuh dengan sebuah karya dan bisa menunjukan kepada dunia.
Source | : | liputan |
Penulis | : | Corry Samosir |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR