Budaya di Indonesia yang beragam ini patut dibanggakan oleh seluruh warga masyarakat.
Salah satu cara menunjukkan kebanggaan terhadap keberagaman budaya adalah dengan melestarikannya.
Maka dari itu, jika kita melestarikan adat istiadat di daerah tempat tinggal, kita sudah turut aktif melestarikan dan menghargai budaya yang ada.
Dengan begitu, kebudayaan Indonesia tidak akan luntur dan hilang karena kemajuan zaman.
Adat istiadat dibuat berdasarkan kebiasaan dan perilaku yang khas dari masyarakat dari suatu daerah.
Misalnya, masyarakat Jawa melaksanakan upacara adat Sekaten untuk memperingati kelahiran Nabi Muhammad S.A.W.
Upacara adat ini dilakukan oleh nenek moyang orang Jawa sebagai bentuk selamatan atau sesaji untuk leluhur pada masa berkembangnya agama Hindu.
Setelah masuknya agama Islam, Sekaten digunakan untuk menyebarkan agama Islam.
Nah, dengan melestarikan upacara adat yang sudah dilaksanakan sejak dahulu, masyarakat sekarang dapat memelihara karakter asli dan makna dari adat tersebut.
Dengan adanya adat istiadat, masyarakat suatu daerah dapat melakukan hubungan sosial dengan individu masyarakat lainnya.
Misalnya, dalam upacara adat Bikin Rume yang dilakukan masyarakat Betawi untuk saling tolong-menolong dan gotong royong membantu pembangunan rumah.
Baca Juga: Syarat Uang dapat Dijadikan sebagai Alat Tukar, Materi Kelas 4 SD
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR