Bobo.id - Bila teman-teman pernah belajar tentang kondisi lingkungan dan berbagai masalah yang muncul, maka istilah akan tidak asing dengan istilah efek rumah kaca.
Efek rumah kaca merupakan istilah untuk menggambarkan kondisi bumi, seperti yang akan diajarkan pada materi IPS.
Kali ini, kita akan belajar lebih banyak tentang efek rumah kaca hingga dampak yang bisa terjadi.
Efek rumah kaca merupakan sebutan untuk menunjukkan kondisi bumi yang seperti rumah kaca.
Rumah kaca merupakan tempat yang dibangun dengan menggunakan kaca untuk memerangkap panas yang didapatkan.
Biasanya, rumah kaca dibuat untuk keperluan kegiatan bercocok tanam yang membutuhkan suhu panas.
Bumi pun digambarkan menjadi bagian dari dalam rumah kaca karena kondisi lingkungan yang dialami.
Efek rumah kaca ini timbul karena adanya gas karbon dioksida (CO2) yang ada di atmosfer.
Adanya gas CO2 ini berguna untuk membuat bumi menjadi planet yang hangat dan tidak membeku.
Sehingga dalam kondisi norma, adanya efek rumah kaca akan membuat bumi tetap hangat dan layak untuk dihuni.
Namun sayangnya, efek rumah kaca yang berlebihan akan berdampak buruk.
Baca Juga: 8 Dampak Pemanasan Global, dari Kebakaran hingga Krisis Air Bersih
Saat jumlah gas CO2 terlalu banyak, maka panas bumi yang didapat tidak bisa dilepaskan ke luar dan terus bertahan.
Kondisi itu menyebabkan suhu di bumi terus meningkat dan jadi penyebab banyak masalah lingkungan.
Ada beberapa dampak buruk dari efek rumah kaca yang terjadi secara berlebihan.
Dengan terjadinya efek rumah kaca secara terus menerus atau menebalnya lapisan CO2 membuat kondisi bumi menjadi buruk.
Bahkan akan ada empat dampak buruk yang berbahaya saat efek rumah kaca terjadi terlalu lama.
Keempat dampak buruk itu tentu akan menyebabkan banyak masalah lain, seperti penjelasan berikut.
Pemanasan global merupakan dampak pertama yang muncul akibat efek rumah kaca yang berlebihan.
Kondisi ini bisa mengancam semua ekosistem karena meningkatnya suhu bumi di berbagai tempat.
Bahkan kondisi ini bisa menyebabkan kepunahan beberapa jenis hewan dan tumbuhan yang tidak bisa beradaptasi.
Dampak lain dari efek rumah kaca adalah mencairnya es yang ada di kutub.
Baca Juga: Materi Kelas 3 SD, Bagaimana Cara Mengurangi Pemanasan Global?
Seperti teman-teman ketahui, bumi memiliki dua kutub yang merupakan wilayah tertutup es abadi.
Bila suhu bumi terus meningkat, maka hal itu juga akan terjadi di dua wilayah kutub hingga menyebabkan es mencair.
Saat es-es yang ada di kutub terus mencair, maka akan berdampak pada naiknya permukaan air laut dan menenggelamkan daerah yang rendah.
Efek rumah kaca juga berdampak pada kerusakan ekosistem dan adanya keasaman laut.
Seperti yang sudah dijelaskan meningkatnya suhu bumi membuat beberapa ekosistem berubah, yang tentu berdampak pada tumbuhan dan hewan yang tinggal di dalamnya.
Selain itu, efek rumah kaca juga membuat tingkat keasaman laut meningkat akibat gas-gas efek rumah kaca yang bertambah.
Keasaman yang tinggi di lautan akan membuat terumbu karang atau makhluk hidup air lainnya terganggu.
Dampak terakhir dari efek rumah kaca adalah menipisnya lapisan ozon yang menjadi pelindung bumi.
Lapisan ozon bisa menipis akibat adanya sinar ultraviolet yang masuk ke dalam bumi secara terus menerus dan tidak bisa dikeluarkan.
Menipisnya lapisan ozon tentu akan membuat bumi kekurangan lapisan pelindung yang penting untuk lingkungan dan makhluk hidup di dalamnya.
Dari penjelasan ini, tentu masalah akibat efek rumah kaca harus diselesaikan secara bersama-sama agar tidak muncul banyak bencana.
Baca Juga: Sebutkan Jenis Gas Rumah Kaca yang Membahayakan, Materi Kelas 6 SD
----
Kuis! |
Apa yang dimaksud dengan gas CO2? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
Terbit Hari Ini, Mengenal Dongeng Seru dari Nusantara di Majalah Bobo Edisi 35, yuk!
Source | : | Gramedia Blog |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR