Bobo.id - Di materi kelas 5 SD tema 5, kita akan membaca teks 'Potensi Indonesia sebagai Negara Maritim dan Agraris'.
Seperti kita tahu, Indonesia sudah lama mendapat sebutan sebagai negara maritim dan juga negara agraris.
Yap, sebutan negara maritim dan negara agraris ini memang tidak lepas dari kondisi geografis Indonesia.
Letak geografis Indonesia memberi keuntungan dari sektor maritim dan agraris, yakni dari kelautan dan pertanian.
Indonesia punya banyak potensi alam yang memberikan begitu banyak keuntungan bagi masyarakat Indonesia.
Potensi alam ini harus dijaga dan diolah dengan baik agar bisa memberi manfaat yang merata bagi masyarakat.
Untuk lebih lengkapnya, baca teks 'Potensi Indonesia sebagai Negara Maritim dan Agraris' di halaman 123, yuk!
Setelah membaca teks yang ada di halaman 123-124, kita diminta mencari pikiran utama dan informasi pentingnya.
Apakah teman-teman sudah menemukan jawabannya? Berikut ini Bobo akan berikan alternatifnya. Simak, yuk!
Pikiran utama
Letak geografis Indonesia sangat menguntungkan karena berada di tengah-tengah jalur perdagangan dunia.
Baca Juga: Menulis Pikiran Utama dari Teks 'Sistem Irigasi Subak', Materi Kelas 5 SD
Informasi penting:
- Sejak dahulu, Indonesia selalu ramai oleh kapal-kapal perdagangan.
- Sumber daya yang tersimpan di dalam laut Indonesia sangat potensial.
- Indonesia menyimpan potensi minyak karena terdapat kurang lebih 40 cekungan minyak yang berada di perairan Indonesia.
Pikiran utama
Perairan Indonesia menyimpan cadangan minyak dan dikenal sebagai negara maritim.
Informasi penting:
- Hasil perkebunan atau pertanian Indonesia antara lain, kelapa sawit, beras, jagung, cengkeh, tembakau, teh, karet, kopi, dan tebu.
- Biji cokelat, tembakau, dan aneka rempah-rempah merupakan hasil pertanian yang terus diekspor karena banyak diminati negara lain.
- Potensi maritim dan agraris di Indonesia semua berguna bagi kemakmuran dan kesejahteraan segenap bangsa Indonesia.
Pikiran utama
Sebagai negara kepulauan, sistem komunikasi dan transportasi menjadi faktor penting dalam kehidupan berbangsa.
Baca Juga: Pikiran Utama dari Teks 'Indonesia sebagai Negara Maritim dan Agraris', Materi Kelas 5 SD
Informasi penting:
- Saat ini jaringan atau media komunikasi digunakan untuk menjangkau wilayah-wilayah terpencil di Indonesia.
- Jaringan dan media komunikasi juga menyatukan bangsa, karena mudah digunakan terutama untuk transaksi ekonomi.
- Jaringan sistem komunikasi juga menghubungkan antar suku dari berbagai tempat yang terpisah karena kecanggihan teknologinya.
Pikiran utama
Sistem komunikasi dan sistem transportasi merupakan salah satu mata rantai yang tak terpisahkan dalam kegiatan ekonomi.
Informasi penting:
- Transportasi berfungsi sebagai bagian pemenuhan kebutuhan barang yang didistribusikan melalui jaringan transportasi.
- Pemerintah membangun sistem transportasi baik udara, darat, maupun laut untuk mempermudah dan mempercepat perjalanan.
Nah, itulah pikiran utama dan informasi penting dari teks 'Potensi Indonesia sebagai Negara Maritim dan Agraris'.
Baca Juga: Pikiran Utama dan Informasi Penting dari Teks 'Daur Hidup Hewan', Cari Jawaban Kelas 5 SD Tema 5
----
Kuis! |
Kenapa potensi alam harus dijaga? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR