Bobo.id - Pada materi IPAS kelas 5 SD, kita akan belajar bersama tentang jenis-jenis warisan budaya di Indonesia.
Seperti kita tahu, Indonesia terkenal dengan keanekaragaman, termasuk warisan budaya yang harus dilestarikan.
Warisan budaya itu adalah hasil turun temurun dari satu generasi ke generasi lain, dari masa lalu hingga sekarang.
Berdasarkan segi kebendaannya, warisan budaya dibedakan jadi dua jenis, yakni warisan budaya benda dan tak benda.
Warisan budaya benda adalah hasil dari karya manusia yang sifatnya bisa dipindahkan atau tak bisa.
Warisan budaya tak benda adalah jenis warisan yang hanya bisa ditangkap oleh panca indera di luar peraba.
Jenis warisan kebudayaan ini juga termasuk budaya yang sifatnya abstrak, seperti konsep dan ilmu.
Nah, kali ini Bobo akan mengajakmu untuk mengenal contoh warisan budaya tak benda di dunia. Apa saja, ya?
Di buku IPAS halaman 194, kita diminta untuk menuliskan contoh warisan budaya tak benda di Indonesia.
Apakah teman-teman sudah menemukan jawabannya? Berikut ini Bobo akan berikan alternatifnya. Yuk, simak!
Tari tradisional adalah tarian yang tumbuh di masyarakat. Tarian ini sudah ada dan diwariskan turun temurun.
Baca Juga: Bukan Hanya Pinisi, Ini 6 Jenis Kapal Tradisional Terkenal di Dunia
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR