Bobo.id - Selain tempat wisatanya yang beragam, Bandung juga terkenal sebagai kota dengan sejuta kuliner.
Mulai dari restoran hingga kafe dengan konsep kekinian mudah ditemui di tiap sudut kota ini.
Bahkan, kota yang sering disebut Paris van Java ini memiliki aneka ragam street food yang wajib dicoba.
Ada seblak, batagor, cilok, cimol, cireng, martabak, surabi, sampai jajanan pasar yang menggugah selera.
Jajanan itu memang mudah ditemui di kota lain, tapi makan di kota asalnya punya sensasi berbeda, lo.
Nah, berikut ini Bobo akan berikan rekomendasi street food Bandung. Mana saja, ya? Simak informasinya, yuk!
Sudirman Street Day and Night Market terletak di Jl. Jend. Sudirman No.107, Karanganyar, Kec. Astanaanyar, Bandung.
Kalau sedang lapar dan ingin jajan di siang hingga malam hari, maka tempat ini bisa jadi pilihan yang tepat.
Di sini ada pilihan menu beragam dari berbagai kedai makanan. Ada makanan ringan hingga makan berat.
Tak hanya makanan khas Indonesia, kita juga bisa menikmati kuliner korea, jepang, hingga western, lo.
Soal harga, makanan dan minuman di sini cukup murah, kok. Harganya berkisar 5 ribu hingga 70 ribu.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Kuliner Unik Sekitar Pasar Beringharjo Yogyakarta, Sudah Coba?
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR