Bobo.id - Teman-teman, pernahkah kamu melihat beruang secara langsung di kebun binatang?
Di alam liar, ada beberapa jenis beruang, di antaranya beruang grizzly (Ursus arctos horribilis), beruang kutub (Ursus maritimus), dan panda (Ailuropoda melanoleuca).
Ukuran tubuh beruang lebih besar dari manusia, namun makanan mereka tidak hanya daging.
Beruang kutub makan anjing laut, beruang grizzly berburu ikan, sementara panda lebih sering memakan bambu setiap hari.
Ah, berhubungan dengan beruang, Bobo ada kisah dongeng menarik, nih.
Dongeng ini datang dari kisah petualangan Oki dan Nirmala, teman-teman. Yuk, simak kisah dongengnya dari artikel berikut!
----
Anak Beruang
Cerita oleh: Dok. Majalah Bobo
Suatu hari, Oki dan Nirmala bermain ke Desa Indian, tempat Yakui.
Yakui, adalah sahabat Oki dari luar Negeri Dongeng. Tempat tinggalnya yang jauh menyebabkan Oki dan Yakui jarang bermain bersama.
Baca Juga: Dongeng Petualangan Oki dan Nirmala: Bau Misterius #MendongenguntukCerdas
Yakui sedang sibuk membawa pancingan.
"Hai! Kamu mau mancing, ya, Yakui?" kata Oki.
"Iya! Kalian mau ikut?" ajak Yakui.
Tentu saja Oki dan Nirmala mau. Mereka bertiga kemudian pergi ke sungai di hutan.
Dalam perjalanan, tiba-tiba Oki menyadari ada sesuatu di atas pohon.
"Hei, lihat! Ada seekor anak beruang kecil di atas pohon! Aih, lucu sekali!" seru Oki.
Kemudian, Oki mendekati pohon tersebut.
"Pasti dia naik dan tidak bisa turun sendiri. Akan aku tolong," ujar Oki.
Oki lalu memanjat pohon itu, Yakui panik melihatnya.
"Oki! Jangan, nanti ibunya marah!" teriak Yakui.
Tapi terlambat!
Baca Juga: Dongeng Petualangan Oki dan Nirmala: Kalajengking Pak Tobi Kabur #MendongenguntukCerdas
"Grrr...!"
Siapa itu yang datang?
#OkiNirmala
----
Lihat kelanjutannya dari video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
Source | : | Youtube Majalah Bobo |
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR