Bobo.id - Memasuki semester genap, teman-teman kelas 6SD akan mempelajari materi tentang bangun ruang.
Bangun ruang adalah suatu bangun yang bentuknya tiga dimensi, memiliki ruang, volume, atau isi.
Di dalam ilmu matematika, kita mengenal beragam jenis bangun ruang yang dibedakan berdasarkan sisi lurus dan sisi lengkung.
Sebelumnya, teman-teman juga sudah mengenal rumus luas permukaan dan volume beberapa bangun ruang.
Selain itu, ada juga yang disebut luas selimut, yang dimiliki oleh bangun ruang tabung.
Pada pelajaran matematika kelas 6 SD, kita akan belajar mencari tahu rumus dan cara menghitung selimut tabung.
Yuk, temukan kunci jawaban pertanyaan di atas dari penjelasan berikut ini!
Seperti yang kita tahu, selimut merupakan kain penutup. Ini juga dapat menjelaskan selimut pada bangun ruang.
Selimut tabung merupakan bidang melengkung yang membungkus tabung.
Tabung adalah bangun ruang yang dibentuk oleh dua buah lingkaran identik yang sejajar, dan sebuah persegi panjang yang mengelilingi lingkaran tersebut
Jika teman-teman membedah bangun ruang tabung menjadi berbentuk jaring-jaring, maka akan ada 3 bidang yang terlihat.
Baca Juga: Contoh Bangun Ruang Sisi Lurus, Materi Matematika Kelas 6 SD
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR