Bobo.id - Alergi merupakan salah satu jenis gangguan kesehatan yang umum terjadi pada manusia.
Namun, bisakah alergi dialami oleh hewan?
Bersumber dari Healthline, alergi adalah respons sistem kekebalan tubuh terhadap zat asing atau alergen yang biasanya tidak berbahaya untuk tubuh.
Tubuh kita secara alami bertugas menjaga kita tetap sehat, caranya dengan melawan patogen berbahaya. Oleh karena itu, muncullah tanda alergi.
Tidak hanya terjadi pada manusia, ada juga hewan yang bisa mengalami alergi, yakni kucing.
Menurut The Spruce Pets, alergi pada kucing hampir sama seperti yang dialami manusia, yaitu berasal dari makanan, zat di udara, dan bahan kimia yang masuk melalui mata, kulit, atau saluran pencernaan.
Nah, kali ini kita akan mengenal beberapa penyebab alergi pada kucing dan gejala yang ditunjukkannya. Yuk, simak!
Penyebab Kucing Alergi
Berikut ini beberapa faktor yang dapat menyebabkan alergi pada kucing.
1. Serbuk sari dari pohon, rumput, atau gulma.
2. Makanan tertentu, seperti ayam, daging sapi, produk susu, ikan, atau telur.
Baca Juga: Kenapa Kucing Tetap Makan Rumput Meski Akan Dimuntahkan Lagi?
3. Kutu
4. Obat-obatan dengan bahan kimia tertentu.
5. Produk pembersih.
6. Parfum.
7. Asap.
8. Permukaan kain.
9. Permukaan karet atau plastik.
Gejala Alergi pada Kucing
Setelah terkena zat alergen di atas, kucing dapat mengalami gejala alergi.
Gejala alergi yang paling berbahaya adalah gejala yang memengaruhi pernapasan kucing, ditunjukkan dengan sulit bernapas atau tenggorokan dan hidung bengkak.
Selain itu, berikut ini beberapa gejala kucing yang mengalami alergi.
Baca Juga: 5 Cara Menghilangkan Bau Kotoran Kucing yang Menyengat di Kotak Pasir
- Gatal
- Bulu rontok
- Iritasi dan kulit merah
- Bersin
- Pembengkakan
- Muntah atau tersedak
- Batuk
- Mata dan hidung berair
- Diare
- Mengunyah kaki atau ekor
- Menggelengkan kepala berlebihan
Baca Juga: Apa Sebenarnya Fungsi Gelambir di Perut Kucing? Ini Nama dan Fungsinya
----
Kuis! |
Apa fungsi terjadinya alergi pada tubuh? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
Tomat-Tomat yang Sudah Dibeli Bobo dan Coreng Hilang! Simak Keseruannya di KiGaBo Episode 7
Source | : | The Spruce Pets |
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR