Seperti contohnya, sebuah band tidak hanya terdiri dari keyboard (Baku: kibor) dan gitar, namun lebih menarik saat dilengkapi dengan drum.
Fungsi penting dari alat musik ritmis adalah penentu tempo dalam sebuah lagu.
Sebuah nada yang harmonis membutuhkan tempo untuk mengatur cepat atau lambatnya sebuah nada.
Penentuan tempo yang tepat akan berpengaruh pada kenyamanan sebuah lagu atau musik didengar.
Nah, adanya alat musik ritmis akan membantu menentukan tempo yang harus digunakan.
Bahkan bukan hanya pada lagu saja, tempo dari alat musik ritmis juga digunakan untuk mengiringi tarian.
Pada penari akan menandai gerakan dengan mendengarkan tempo dari alat musik ritmis yang jadi pengiring.
Alat musik ritmis juga punya fungsi untuk menandai setiap bagian lagu yang dimainkan.
Pada sebuah lagu akan ada beberapa bagian, seperti intro pada bagian pembuka.
Ada juga verse yang merupakan pengantar ke bagian inti lagu. Kemudian ada reff yang jadi inti lagu.
Nah, alat musik ritmis biasa dimainkan saat perpindahan setiap bagian lagu tersebut.
Baca Juga: Apa Itu Sketsa? Ini Pengertian, Unsur, dan Tekniknya, Materi SBK Kelas 3 SD
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR