Untuk mencegah hal ini, pastikan menyimpan makanan hewan peliharaan dalam wadah kedap udara, ya.
Kita juga bisa menyimpan makanan hewan peliharaan di tempat tinggi yang tak mudah dijangkau tikus.
4. Sereal dan Granola
Tak hanya bermanfaat baik bagi manusia, sereal, granola bar, dan biskuit juga merupakan makanan sehat bagi tikus.
Dengan kandungan karbohidrat yang tinggi, tikus sangat tertarik karena bisa memberi manfaat baginya.
Jika disimpan di kotak atau kantong plastik, tikus akan mudah mengunyah dan merusak bungkus tersebut.
Oleh karena itu, jika punya sereal dan granola, simpan di kotak plastik atau kaca yang kedap udara, ya.
5. Biji dan Kacang-Kacangan
Biji dan kacang-kacangan yang disimpan di wadah tidak kedap udara bisa jadi sasaran empuk bagi tikus.
Mereka akan dengan senang hati makan sisa-sisa biji atau kacang yang tidak tersimpan dengan baik, lo.
Untuk biji-bijian, tikus suka sekali beras, quinoa, popcorn, biji chia, lentil, biji bunga matahari, dan lainnya.
Baca Juga: Sering Dikira Sama, Ini Perbedaan Curut dan Tikus serta Cara Mengusirnya
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR