Bobo.id - Hari Satwa Liar Sedunia atau World Wildlife Day diperingati tiap tahunnya pada tanggal 3 Maret.
Hingga hari ini, Hari Satwa Liar Sedunia sudah dirayakan 10 kali dari peringatan pertamanya di tahun 2014, lo.
O iya, secara umum, satwa liar adalah hewan-hewan yang tidak dipelihara. Habitat aslinya ada di alam bebas.
Satwa liar ini memiliki kebutuhan yang kompleks, mencakup lingkungan, pola makan, hingga kebebasan.
Lewat peringatan ini, masyarakat dunia diingatkan tentang tantangan yang dihadapi oleh satwa liar di dunia.
Dengan begitu, satwa liar yang hidup di alam bebas tidak alami kepunahan dan bisa terus hidup serta lestari.
Lalu bagaimana awal mula tanggal 3 Maret diperingati sebagai Hari Satwa Liar Sedunia, ya? Cari tahu, yuk!
Sejarah Hari Satwa Liar Sedunia
Meski pertama kali diperingati pada 2014, ternyata ide tentang Hari Satwa Liar Sedunia sudah ada sejak 2013.
Pada 20 Desember 2013, Persekutuan Bangsa-Bangsa (PBB) menetapkan adanya Hari Satwa Liar Sedunia ini.
Penetapan ini dilandasi oleh usulan dari negara peserta CITES Sixteenth Conference of the Parties (COP16).
Baca Juga: Lucu, Sekolah Ini Libur Mendadak Akibat Ada Satwa Liar yang Masuk
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR