Bobo.id - Hutan merupakan salah satu bentuk sumber daya alam yang dimanfaatkan oleh semua makhluk hidup di Bumi.
Keuntungan tinggal di planet Bumi adalah kondisi tanahnya mendukung pertumbuhan dan perkembangan makhluk hidup.
Tanah Bumi yang subur dapat ditumbuhi beragam jenis tumbuhan yang bermanfaat.
Hutan merupakan paru-paru dunia yang dapat menyediakan oksigen bagi seluruh makhluk hidup, terutama manusia dan hewan yang membutuhkannya.
Bagi hewan dan tumbuhan, hutan umumnya berfungsi sebagai habitat alami, tempat mencari makanan, dan berlindung dari bahaya.
Di sekitar kita, terdapat berbagai jenis hutan.
Pada pelajaran IPA kelas 4 SD, kita akan belajar menyebutkan perbedaan hutan homogen dan hutan heterogen.
Yuk, temukan kunci jawaban pertanyaan di atas dari penjelasan berikut ini!
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, homogen berarti terdiri atas jenis, macam, sifat, watak, dan sebagainya yang sama.
Bersumber dari laman resmi Dinas Lingkungan Hidup, hutan homogen yaitu hutan yang ditumbuhi oleh satu macam tumbuhan.
Dibuatnya hutan homogen biasanya bertujuan untuk reboisasi, penghijauan, dan keperluan industri.
Baca Juga: Apa yang Dimaksud dengan Seniman? Materi Seni Budaya Kelas 4 SD
Adapun beberapa ciri-ciri hutan homogen, yakni sebagai berikut.
- Terdiri dari satu spesies tumbuhan.
- Terbentuk secara alami.
- Dimanfaatkan untuk penghijauan.
- Berfungsi sebagai keperluan industri.
Contoh hutan homogen di antaranya hutan cemara, hutan jati, hutan pinus, hutan bambu, dan hutan akasia.
Kebalikan dari homogen, heterogen adalah terdiri atas berbagai unsur yang berbeda sifat atau berlainan jenis.
Maka, hutan heterogen yaitu hutan yang ditumbuhi oleh berbagai macam pohon. Berikut ini ciri-cirinya.
- Terdiri dari beragam spesies tumbuhan.
- Banyak ditemukan di daerah tropis.
- Banyak terdapat pohon tinggi dan daun lebar.
Baca Juga: Mengapa Pengambilan Terumbu Karang dapat Merusak Alam? Materi Kelas 4 SD
- Berfungsi sebagai sumber oksigen, mencegah erosi, dan habitat makhluk hidup.
Contoh hutan heterogen di antaranya hutan hujan tropis, hutan musim, hutan gugur, dan hutan rawa.
Dari penjelasan di atas, kita dapat menemukan beberapa poin perbedaan hutan homogen dan hutan heterogen. Berikut ini contohnya.
1. Hutan homogen terdiri dari satu spesies, sedangkan hutan heterogen terdiri dari beragam spesies tumbuhan.
2. Hutan homogen dimanfaatkan untuk industri, sedangkan hutan heterogen lebih dimanfaatkan untuk alam.
3. Hutan homogen bisa dibuat dengan sengaja, sedangkan hutan heterogen terbentuk secara alami.
----
Kuis! |
Apa fungsi hutan? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
15 Dampak Positif Globalisasi bagi Kesenian Daerah, Materi Kelas 6 SD Kurikulum Merdeka
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR