Bobo.id - Teman-teman, sudahkah kamu belajar mengenal beragam jenis gaya?
Adapun contoh gaya yang sering dimanfaatkan antara lain gaya otot, gaya gesek, gaya listrik, gaya gravitasi, dan sebagainya.
Kali ini kita akan mengenal gaya otot.
Gaya otot adalah dorongan dan tarikan yang dapat menggerakkan atau memindahkan benda dengan bantuan otot.
Gaya otot pertama kalinya ditemukan oleh dokter dari Italia, yaitu Luigi Galvani.
Gaya otot timbul dan dapat digunakan karena ada koordinasi antara struktur otot dan rangka tubuh kita.
Gaya otot termasuk gaya sentuh, yang baru dapat memengaruhi benda jika benda tersebut disentuh oleh kita.
Pada pelajaran IPA kelas 4 SD, kita akan belajar menyebutkan contoh benda di sekitar yang bisa digerakkan dengan gaya otot.
Yuk, temukan kunci jawaban pertanyaan di atas dari penjelasan berikut ini!
Berikut ini beberapa contoh benda yang bisa digerakkan dengan gaya otot.
1. Sepeda, menggunakan otot kaki.
Baca Juga: Contoh Kegiatan Keluarga dalam Menjaga Lingkungan, Materi Kelas 4 SD
Penglihatan Mulai Buram? Ini 3 Hal yang Bisa Jadi Penyebab Mata Minus pada Anak-Anak
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR