Bobo.id - Pada materi kelas 6 SD tema 9, kita akan belajar tentang pentingnya persatuan dan kesatuan.
Seperti kita tahu, Indonesia adalah negara yang kaya akan keragaman, seperti suku, agama, ras, dan budaya.
Hidup di tengah keberagaman, penting bagi kita untuk menanamkan dan menumbuhkan persatuan.
Persatuan adalah usaha untuk menjadikan satu, rakyat, dan daerah, dan keadaan hingga tercipta kesatuan.
Nah, persatuan dan kesatuan ini bisa menyatukan elemen dari seluruh kalangan yang berbeda-beda.
Perlu diketahui, menjaga persatuan adalah tugas semua orang yang tinggal di Indonesia, termasuk kita.
Dengan adanya persatuan dan kesatuan, maka kita bisa membangun Indonesia jadi bangsa yang lebih maju.
Hmm, memang apa pentingnya menerapkan persatuan dan kesatuan untuk diri sendiri, Bo? Simak, yuk!
Di buku halaman 66, kita diminta untuk menuliskan pentingnya persatuan dan kesatuan untuk diri sendiri.
Apakah teman-teman sudah menemukan jawabannya? Berikut ini Bobo akan berikan alternatifnya. Simak, yuk!
Jawaban:
Baca Juga: Makna Persatuan dan Kesatuan dalam Kehidupan Berbangsa, Materi Kelas 6 SD
Sikap persatuan dan kesatuan adalah kunci untuk menciptakan dan membangun masyarakat yang kuat dan harmonis.
Nah, pentingnya menjaga persatuan dan kesatuan itu harus dimulai dari diri sendiri, teman-teman.
Bagi diri sendiri, persatuan dan kesatuan berarti, keinginan harus disesuaikan dengan kepentingan umum.
Ini artinya, keinginan pribadi juga harus disesuaikan dengan mengutamakan kepentingan orang banyak.
Semangat persatuan yang diperlihatkan oleh diri sendiri dapat mewarnai persatuan dalam lingkungan sekitar.
Dengan menghargai semangat persatuan, maka kehidupan kita akan menjadi lebih damai dan tenteram.
Menghargai semangat persatuan memiliki arti penting bagi diri sendiri, di antaranya yaitu:
- Mengembangkan sikap tenggang rasa dan saling menghargai dalam hidup di masyarakat dan negara.
- Memperkuat persatuan di dalam keluarga yang bisa memengaruhi semangat persatuan di masyarakat.
Setelah mengetahui pentingnya persatuan dan kesatuan untuk diri sendiri, kita diminta menyebutkan contohnya.
Berikut contoh peristiwa yang dapat menjelaskan pentingnya persatuan dan kesatuan untuk diri sendiri:
Baca Juga: 15 Usaha Pemimpin Bangsa Membina Persatuan dan Kesatuan, Materi Kelas 5 SD
1. Mau menerima perbedaan pendapat.
2. Menghargai budaya yang berbeda.
3. Mengambil bagian dalam musyawarah.
4. Jujur dalam berkomunikasi.
5. Mau berteman dengan siapa pun.
6. Menghormati hak asasi manusia.
7. Memahami batasan dan perasaan orang lain.
8. Konsisten dalam tindakan dan keputusan.
9. Mampu mengatur waktu untu menjaga keseimbangan hidup.
10. Menghargai diri sendiri dengan segala kelebihan dan kekurangan.
Nah, itulah pentingnya persatuan dan kesatuan untuk diri sendiri. Semoga informasi ini bisa bermanfaat untukmu, ya.
Baca Juga: 10 Perilaku Tidak Menjunjung Tinggi Persatuan di Keluarga, Materi Kelas 5 SD
----
Kuis! |
Apa yang dimaksud dengan persatuan? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | Kompas.com,Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR