Bobo.id - Sejarah Indonesia mendapatkan kemerdekaan bukanlah suatu yang singkat, ada banyak peristiwa yang terjadi.
Dari berbagai peristiwa penting, ada sebuah peristiwa yang berperan penting dalam penyampaian Proklamasi Kemerdekaan pada 17 Agustus 1945, yaitu Peristiwa Rengasdengklok.
Lalu, bagaimana Peristiwa Rengasdengklok itu bisa terjadi? Pada materi PPKn kelas 7 SMP akan dijelaskan tentang peristiwa penting tersebut.
Rengasdengklok merupakan sebuah kota yang ada di Jawa Barat dan menjadi tempat Soekarno dan Mohammad Hatta diculik.
Dua tokoh itu memang pernah diculik, namun penculiknya bukanlah penjajah tapi sesama tokoh perjuangan yang dijuluki golongan muda.
Para tokoh yang dijuluki golongan muda itu melakukan aksi penculikan dengan tujuan mempercepat kemerdekaan.
Penculikan dilakukan karena kondisi dari penjajah yang saat itu adalah Jepang tengah melemah.
Hingga Soekarno dan Mohammad Hatta diminta untuk menyampaikan proklamasi kemerdekaan lebih cepat.
Melemahnya posisi Jepang dianggap sebagai sebuah kesempatan yang tepat untuk menyatakan sebagai negara merdeka.
Jepang menjadi lebih lemak karena perang yang dilalui melawan Sekutu atau Perang Asia Timur Raya.
Peperangan itu terjadi pada 14 Agustus 1945 hingga akhirnya Jepang mengalami kekalahan dan menyerah pada Sekutu.
Baca Juga: Apa Makna Setiap Paragraf pada Pembukaan UUD 1945? Materi PPKn
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR