Bobo.id - Saat memiliki uang penting untuk bisa menggunakan atau membelanjakannya dengan baik.
Pada materi IPS kelas 3 SD berikut akan dijelaskan beberapa cara yang harus diperhatikan untuk membelanjakan uang.
Uang yang kita miliki harus digunakan dengan benar agar memberikan hasil yang bermanfaat.
Selain itu, membelanjakan uang dengan benar akan membantu teman-teman untuk tidak boros.
Walau belanja adalah kegiatan yang menyenangkan bagi beberapa orang mungkin juga teman-teman, tapi tetap harus terkontrol.
Nah, untuk itu, mari simak beberapa cara atau hal yang harus diperhatikan untuk membelanjakan uang.
Berikut akan dijelaskan lima hal penting yang harus diperhatikan saat berbelanja.
Sebelum berbelanja, baiknya teman-teman sudah membuat daftar benda yang akan dibeli.
Lalu, pastikan juga barang yang akan dibeli adalah barang-barang yang benar-benar penting.
Cara ini akan membantu teman-teman dari membeli barang yang tidak penting dan tidak bermanfaat.
Jangan sampai juga teman-teman terbujuk dengan iklan yang tersebar di pusat perbelanjaan.
Baca Juga: Tujuan dan Manfaat dari Kegiatan Ekonomi Konsumsi, Materi Kelas 5 SD
Setelah tahu apa saja yang ingin dibeli atau benar-benar dibutuhkan, teman-teman bisa mencatatnya.
Bahkan teman-teman bisa mencatat dengan detail seperti jenis benda hingga merek yang diinginkan.
Cara ini akan membantu teman-teman terhindar dari pemborosan dan belanja jadi lebih cepat.
Saat berbelanja hal penting lain yang harus diperhatikan adalah memperhatikan harga barang yang akan dibeli.
Teman-teman bisa membandingkan harga satu barang di beberapa toko untuk mendapatkan harga paling cocok atau murah.
Membandingkan ini bisa dilakukan karena beberapa toko bisa saja memberikan diskon atau mengambil keuntungan penjualan yang berbeda-beda.
Jadi, datangkan ke beberapa toko dan beli barang dengan harga paling murah namun tetap perhatikan kualitasnya, ya.
Nota adalah bukti pembelian yang bisa diberikan pedagang pada pembeli.
Pada nota akan berisi harga barang yang dibeli, jumlah, hingga tempat dan waktu berbelanja.
Nota akan membantu bagi teman-teman untuk membandingkan harga, sehingga saat berbelanja di lain waktu bisa memilih barang yang murah namun berkualitas.
Selain itu, nota juga bisa digunakan saat ada masalah bagi barang yang dibeli.
Baca Juga: Contoh Nama Mata Uang di Berbagai Negara di Dunia, Materi Kelas 3 SD
Nota akan menjadi bukti untuk menukar barang atau meminta ganti rugi dalam bentuk apapun.
Nah, teman-teman juga bisa menyimpan nota sebagai catatan pengeluaran dalam perencanaan penggunaan uang.
Tips penting saat berbelanja adalah hindari berbelanja dengan cara berutang.
Jika, teman-teman berutang maka wajib untuk melunasinya secepat mungkin.
Berutang adalah cara yang akan merugikan pedagang atau penjual sehingga harus dihindari.
Nah, itu beberapa cara atau tips dalam membelanjakan uang agar tidak boros.
Baca Juga: Materi IPS Kelas 3 SD, Bagaimana Awal Mula Sejarah Uang Digunakan?
----
Kuis! |
Kenapa penting mencatat barang yang akan dibeli? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
15 Dampak Positif Globalisasi bagi Kesenian Daerah, Materi Kelas 6 SD Kurikulum Merdeka
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR