2. Bougainvillea
Bougainvillea adalah tanaman tropis yang terkenal dengan bunga-bunganya yang berwarna cerah dan berlimpah.
Meskipun bunganya sebenarnya adalah bract atau daun yang dimodifikasi, warna-warna cerah seperti magenta, ungu, merah, oranye, dan putih sangat menarik bagi kupu-kupu.
Jenis tanaman ini bukan hanya menarik perhatian kupu-kupu tapi juga sangat tahan pada kondisi panas dan kering yang cocok di wilayah tropis seperti Indonesia.
Bahkan tanaman ini bisa tumbuh dengan cepat dan memberikan penampilan yang spektakuler dengan banyaknya bunga yang muncul.
Perawatan tanaman ini cukup ditanam di tempat yang subur dan mendapatkan banyak sinar matahari.
3. Ixora atau Bunga Soka
Ixora, yang dikenal juga sebagai soka, adalah tanaman tropis dengan bunga kecil yang berkumpul dalam satu kelompok besar.
Warna bunga yang cerah seperti merah, oranye, kuning, dan merah muda sangat menarik bagi kupu-kupu.
Pada bunga ini memiliki banyak kandungan nektar yang akan menarik perhatian kupu-kupu.
Tanaman ini bisa ditanam dengan memberikan asupan sinar matahari penuh dan tanah subur serta drainase yang baik.
Baca Juga: 5 Fakta Menarik Bunga Kerangka, Transparan Ketika Terkena Air Hujan
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR