Tentunya kelangkaan ini akan memberikan dampak buruk pada berbagai hal termasuk kesehatan.
Letak suatu wilayah juga akan berdampak pada terjadinya sebuah kelangkaan.
Setiap wilayah akan memiliki berbagai sumber daya yang berbeda-beda.
Ada wilayah dengan tanah subur sehingga memiliki banyak sayuran segar.
Ada juga wilayah yang tandus namun hanya memiliki banyak lahan tambang.
Karena itu, setiap wilayah itu akan mengalami kelangkaan yang berbeda.
Faktor lain penyebab kelangkaan adalah rusaknya sumber daya alam di suatu wilayah.
Contohnya saat ada penebangan hutan secara liar atau pembakaran lahan akan berdampak pada berkurangnya beberapa hewan yang jadi sumber pangan.
Selain itu, kondisi hutan yang terbakar akan membuat udara dan tanah jadi tidak subur yang sulit untuk bercocok tanam.
Dengan begitu kelangkaan sumber pangan bisa terjadi hingga berdampak dalam jangka panjang.
Bahkan kebakaran hutan juga bisa menyebabkan polusi udara yang sebabkan banyak penyakit pernapasan muncul.
Baca Juga: Mengapa Hutan Termasuk Sumber Daya Alam yang Harus Dilestarikan? Materi Kelas 4 SD
Source | : | kemendikbud.go.id |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR