Kecepatan cheetah tidak hanya tentang kekuatan fisik, tetapi juga terkait strategi berburu yang cerdas, lo.
Cheetah biasanya berburu dalam jarak pendek dan berlari cepat untuk mengejar mangsa dalam waktu singkat.
Yap, mereka hanya berlari cepat dalam waktu singkat untuk menghemat energi dan menghindari kelelahan.
Cheetah biasanya memilih mangsa yang lemah sehingga meningkatkan peluang mereka untuk berhasil.
Terkadang, cheetah berburu dalam kelompok. Mereka akan bekerja sama untuk mengejar mangsa besar.
Fakta Unik Cheetah Lainnya
- Cheetah tidak bisa mengaum.
- Cheetah kuat menahan haus.
- Cheetah memburu mangsanya pada pagi dan sore.
- Cheetah punya ekor yang panjang.
- Cheetah rentan dimangsa kucing besar lainnya.
Nah, itulah alasan cheetah bisa bergerak dan berlari dengan cepat. Semoga informasi ini bisa bermanfaat!
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR