Bobo.id - Pada materi IPAS kelas 5 SD, kita akan belajar tentang contoh sifat cahaya yang dapat merambat lurus.
Menurut KBBI, cahaya adalah sinar yang memungkinkan mata menangkap bayangan benda yang ada di sekitarnya.
Cahaya dapat berasal dari berbagai sumber. Salah satu sumber cahaya yang paling besar di Bumi adalah Matahari.
Matahari adalah bintang yang menghasilkan cahaya dan panas melalui reaksi nuklir yang terjadi di dalamnya.
Cahaya Matahari adalah sumber utama cahaya di Bumi dan memungkinkan kita untuk melihat segala sesuatu.
Tak hanya Matahari, sumber cahaya juga bisa berasal dari lampu pijar, lampu neon, lilin, senter, dan lainnya.
Semua sumber sumber cahaya itu memiliki sifat sama dan umumnya dimanfaatkan dalam kehidupan sehari-hari.
Salah satu sifat cahaya yang akan kita pelajari kali ini adalah cahaya yang dapat merambat lurus. Simak, yuk!
Cahaya dapat merambat lurus jika melewati satu medium perantara yang memiliki partikel yang sama atau setara.
Medium perantara itu harus memiliki kerapatan optik yang sama agar cahaya itu bisa merambat dengan lurus.
Nantinya, cahaya akan bergerak sejajar dalam bentuk gelombang ketika tidak ada penghalang atau hambatan.
Baca Juga: Proses Terbentuknya Bayangan dan Hal yang Memengaruhinya, Materi Kelas 5 SD
Oleh karena itu, cahaya dari matahari, misalnya, bisa menyebar lurus ke ruangan jika tidak ada penghalang.
Diketahui, cahaya atau sinar Matahari hanya butuh waktu sekitar 8 menit agar cahayanya bisa sampai ke Bumi.
Karena sifatnya yang merambat dalam garis lurus, cahaya dapat membentuk dan menciptakan bayangan, lo.
Misalnya, sumber cahaya terhalang oleh benda yang tidak tembus cahaya, seperti tembok dan tubuh manusia.
Cahaya yang terhalang itu akan menghasilkan bayangan yang sesuai dengan benda yang menghalanginya.
Dalam kehidupan sehari-hari, ada beberapa contoh penerapan sifat cahaya yang dapat merambat lurus, yakni:
1. Sinar matahari merambat lurus sampai ke permukaan Bumi.
2. Sorot lampu di gedung pertunjukan.
3. Cahaya dari senter ponsel hanya bisa searah.
4. Cahaya matahari yang masuk ke rumah melalui celah.
5. Cahaya tidak bisa masuk jika terhalang benda tertentu.
Baca Juga: Mengapa Kita Bisa Melihat Bayangan Kita di Cermin? Materi Kelas 5 SD
6. Sinar laser hanya dapat menunjuk satu titik.
7. Sorot lampu senter yang diarahkan ke dinding.
8. Sorot lampu depan kendaraan di jalanan gelap.
9. Sorot lampu dari panggung konser ke penonton.
10. Cahaya menyebar ke seluruh ruangan jika tidak ada penghalang.
11. Titik hitam di kertas yang diletakkan di bawah lup yang terkena sinar Matahari.
12. Tempat yang tidak terpapar sinar biasanya bersuhu dingin.
13. Adanya daerah yang teduh karena sinar Matahari terhalang pohon.
14. Terjadinya gerhana bulan.
15. Terjadinya gerhana matahari.
Nah, itulah contoh penerapan sifat cahaya yang dapat merambat lurus. Semoga informasi ini bisa bermanfaat, ya.
Baca Juga: Bagaimana Proses Terbentuknya Pelangi di Bumi? Materi IPAS Kelas 5 SD
----
Kuis! |
Apa yang dimaksud dengan cahaya? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Bobo Funfair Digelar di Semarang, Bisa Ketemu Bobo Sekaligus Wisata Kuliner Nusantara
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR